Rayakan HUT ke-69 Kaltim, Disdukcapil Gelar Layanan Terpadu di GOR Kadrie Oening
January 09, 2026 05:08 PM

TRIBUNKALTIM.CO, SAMARINDA – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69 Provinsi Kalimantan Timur, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kaltim bekerja sama dengan Disdukcapil Kota Samarinda menggelar pelayanan administrasi kependudukan (Adminduk) terpadu. 

Kegiatan ini berlangsung di Halaman Parkir GOR Kadrie Oening Sempaja, Samarinda, mulai Jumat hingga Minggu, pukul 10.00 hingga 20.00 WITA.

Kabid Fasilitasi Pelayanan Administrasi Kependudukan Disdukcapil Kaltim, Vincent, menjelaskan bahwa kolaborasi ini dilakukan untuk memudahkan akses masyarakat.

"Provinsi menggandeng Pemkot Samarinda karena hak akses sistem SIAK berada di tingkat kabupaten/kota. Melalui layanan ini, warga bisa mengurus dokumen kependudukan secara langsung di lokasi Pekan Raya Kaltim," ujarnya.

Baca juga: Disdukcapil Balikpapan Tegaskan Tak Ada Lonjakan Layanan Awal 2026

Masyarakat dapat mengakses berbagai layanan kependudukan, di antaranya:

1. Perekaman dan Penerbitan KTP-el.

2. Penerbitan Kartu Keluarga (KK).

3. Penerbitan Kartu Identitas Anak (KIA).

4. Aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD).

5. Edukasi dan Sosialisasi Layanan Online.

Kabid Pelayanan Informasi Administrasi Kependudukan (PIAK) Disdukcapil Samarinda, Raufik, menekankan kemudahan prosedur selama kegiatan berlangsung. Untuk pencetakan KTP-el, warga cukup membawa fotokopi Kartu Keluarga (KK).

"Sangat mudah. Bahkan bagi warga luar domisili atau luar Provinsi Kaltim yang ingin mencetak KTP karena pindah datang, silakan langsung ke stan kami. Syaratnya cukup bawa KK asal dan tidak boleh diwakilkan," katanya. 

Ia juga menambahkan bahwa warga yang ingin mengganti foto KTP dapat langsung melakukan perekaman ulang di tempat.

Antusiasme Warga dan Layanan Jemput Bola

Hingga Jumat siang, tercatat puluhan warga telah mengantre. Puncak kunjungan diprediksi terjadi pada sore hingga malam hari saat jam pulang kerja dan sekolah.

Jefry (18), seorang mahasiswa asal Sulawesi yang sedang mengurus perpindahan penduduk, mengaku sangat terbantu dengan layanan tersebut. 

"Tadi saya ke Kantor Capil Samarinda kemudia diarahkan dari kantor Capil ke sini. Prosesnya cepat, saya hanya bawa surat pindah dan sekarang sudah lega punya KTP Samarinda," ungkap Jefry.

Baca juga: Disdukcapil Kaltim Jemput Bola, 627 Pekerja Sawit Perbatasan Kutim-Berau Bisa Layanan Adminduk

Selain layanan di GOR Kadrie Oening, Disdukcapil juga berencana melanjutkan program "jemput bola" ke sekolah luar biasa (SLB) dan Lapas di wilayah Kaltim untuk memastikan seluruh lapisan masyarakat mendapatkan hak identitasnya.

Bagi warga yang tidak sempat hadir, Disdukcapil Samarinda tetap menyediakan layanan mandiri melalui Layanan Online Disdukcapil Samarinda (disdukcapil.samarendakota.go.id) yang dapat diakses dari rumah. (*)

 

 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.