Jelang Menikah, Darma Mangkuluhur Gelar Pengajian, Tommy Soeharto Bersanding dengan Tata Cahyani
January 10, 2026 04:38 AM

TRIBUNTRENDS.COM - Hari bahagia Darma Mangkuluhur kini sudah di depan mata.

Darma Mangkuluhur dan Patricia Schludtz akan segera mengakhiri masa lajang.

Tinggal menghitung hari, putra sulung Tommy Soeharto ini akan menikahi sang kekasih yang sudah lama dipacarinya.

Kendati demikian, belum ada bocoran resmi mengenai kapan dan dimana pernikahan Darma Mangkuluhur dan Patricia Schludtz digelar.

Jelang hari pernikahannya, Darma Mangkuluhur menjalani sejumlah tradisi.

Baca juga: Potret Lawas Darma Mangkuluhur di Pangkuan Soeharto, Kini Jadi Pengusaha dan Lamar Patricia Schuldtz

Jumat (9/1/2026) Darma Mangkuluhur menggelar pengajian dan siraman jelang menikah.

Acara siraman ini dihadiri oleh anggota Keluarga Cendana.

Mereka tampil kompak dalam balutan kebaya motif bunga lengkap dengan jarik batik.

Para wanita di anggota Keluarga Cendana dirias dan menggunakan konde untuk rambutnya.

Mulai dari Titiek Soeharto, Didit Hediprasetyo, dan anggota keluarga Cendana lainnya tampak hadir.

Bahkan tak ketinggalan Mayangsari dan Khirani Trihatmodjo yang juga menghadiri momen sakral Darma Mangkuluhur ini.

Titiek Soeharto pun memandikan Darma Mangkuluhur di acara siraman.

Namun yang mencuri perhatian justru Tata Cahyani.

Ibu kandung Darma Mangkuluhur ini tentu saja hadir di hari bahagia sang anak.

Baca juga: Darma Mangkuluhur Masuk Fortune Indonesia 40, Tata Cahyani Bangga, Eks Tommy Soeharto: Keep Shining

PENGAJIAN DARMA MANGKULUHUR - Jelang menikah, Darma Mangkuluhur gelar pengajian dan siraman. (Instagram/@ragowo.hediprasetyo)

Dalam unggahan di Instastory Didit Hediprasetyo, Tata Cahyani tampil cantik dalam balutan kebaya bunga bernuansa pink.
'
Selendang berwarna pink juga tersampir di bagian bahunya.

Penampilannya awet muda dan tetap cantik mesti usia terus bertambah.

Tata Cahyani juga bersanding dengan sang mantan suami, Tommy Soeharto, di momen pengajian.

Tata Cahyani dan Tommy Soeharto tampak duduk berdampingan di depan dekornya.

Tommy Soeharto terlihat mengenakan beskap lengkap warna burgundy.

Darma Mangkuluhur sendiri bersimpuh di depan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani untuk meminta restu menikah.

Tata Cahyani dan Tommy Soeharto pun memberikan restu mereka untuk Darma Mangkuluhur yang akan melepas masa lajangnya.

Meski berstatus mantan suami istri, Tata Cahyani dan Tommy Soeharto tetap akur demi buah hati mereka.

(TribunTrends/Ninda)

 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.