Transfer Terbaru Inter Miami, Pengganti Sergio Busquets Datang dari Argentina, Messi Mode Momong
January 10, 2026 09:55 PM

TRIBUNNEWS.COM - Inter Miami kembali bergerak agresif di bursa transfer jelang musim 2026 Major League Soccer (MLS).

Klub milik David Beckham itu resmi merekrut gelandang asal Argentina, David Ayala, yang diproyeksikan sebagai pengganti Sergio Busquets.

Kedatangan pemain berusia 23 tahun ini kian menambah daftar panjang kompatriot atau rekan senegara Lionel Messi di skuad The Herons.

Dalam pernyataan resminya, Inter Miami mengumumkan kedatangan Ayala dari Portland Timbers melalui skema U22 Initiative MLS, dengan kesepakatan senilai $2 juta (Rp 33,68 miliar) untuk kontrak hingga akhir musim 2026. 

Gelandang berusia 23 tahun tersebut dipandang sebagai sosok yang mampu mengisi peran sentral yang ditinggalkan Busquets, yang pensiun usai membawa Inter Miami juara MLS Cup 2025 pada Desember lalu.

Ayala menghasilkan 4g/2a dalam 98 penampilan di semua kompetisi untuk Timbers sejak bergabung dari klub masa kecil Estudiantes de La Plata menjelang musim 2022.

Secara karakter permainan, Ayala dinilai memiliki kemiripan dengan Busquets. Ia dikenal sebagai gelandang jangkar yang tenang dalam penguasaan bola dan kuat dalam sirkulasi permainan. 

Statistik mendukung proyeksi tersebut. Dilansir Bolavip, Busquets mencatatkan angka 59,2 umpan per laga selama membela Inter Miami. 

Sementara musim lalu, Ayala mencatat rata-rata 47,2 umpan per pertandingan dengan akurasi 88 persen. Untuk pemain seusianya hal itu terbilang cukup lumayan.

Baca juga: Gabung ke Inter Miami Keputusan Mudah, Lionel Messi Bukan Magnet Tunggal bagi Dayne St. Clair

MERAYAKAN GOL - Duet maut lini depan Inter Miami, Lionel Messi (kiri) dan Tadeo Allende (kanan) saat merayakan gol bersama di Inter Miami di Major League Soccer (MLS). Kini Tadeo Allende dikabarkan bakal dipermanenkan Inter Miami.
MERAYAKAN GOL - Duet maut lini depan Inter Miami, Lionel Messi (kiri) dan Tadeo Allende (kanan) saat merayakan gol bersama di Inter Miami di Major League Soccer (MLS). Kini Tadeo Allende dikabarkan bakal dipermanenkan Inter Miami. (Instagram Tadeo Allende)

Kedatangan Ayala semakin menguatkan nuansa Argentina di ruang ganti Inter Miami. Ia akan bergabung dengan Lionel Messi, Rodrigo De Paul, Gonzalo Lujan, Tadeo Allende, Tomás Aviles, Oscar Ustari, Mateo Silvetti, hingga Facundo Mura. 

Situasi ini membuat Messi kembali berada dalam peran sentral, bukan hanya sebagai pemimpin di lapangan, tetapi juga figur senior yang membantu adaptasi pemain muda Argentina—sebuah peran yang kerap disebut fans sebagai "Messi mode momong."

Ayala sendiri bukan nama asing di level internasional. Lahir di Berazategui, Argentina, ia menimba ilmu di akademi Estudiantes dan melakoni debut profesional pada usia 17 tahun. 

Performa solidnya di Liga Argentina membawanya hijrah ke MLS pada 2022, sebelum berkembang menjadi pilar penting Portland Timbers dengan total 98 penampilan, empat gol, dan dua assist hingga akhir musim 2025.

Selain Ayala, Inter Miami juga aktif memperkuat sektor lain. Klub mendatangkan bek kanan Facundo Mura, yang menjadi transfer pertama di 2026.

Inter Miami juga merekrut kiper Kanada Dayne St. Clair, yang merupakan peraih MLS Goalkeeper of the Year 2025. 

Tim berjuluk The Herons ini juga mendatangkan bek tengah asal Brasil, Micael dos Santos dari Palmeiras. 

Dengan begitu, sudah ada empat pemain yang direkrut Inter Miami di sepuluh hari pertama di 2026 ini.

Langkah ini menegaskan ambisi Inter Miami untuk tidak sekadar mempertahankan gelar, tetapi membangun dinasti baru di MLS dengan Messi sebagai poros utamanya.

PEMAIN BARU - Inter Miami resmi mendatangkan pemain asal Argentina, yakni Facundo Mura, pada Minggu (4/1/2026). Keharidan Facundo Mura bisa menjadi rekan duet baru untuk Lionel Messi.
PEMAIN BARU - Inter Miami resmi mendatangkan pemain asal Argentina, yakni Facundo Mura, pada Minggu (4/1/2026). Keharidan Facundo Mura bisa menjadi rekan duet baru untuk Lionel Messi. (X.com/InterMiamiCF)

Baca juga: 4 Pergerakan Inter Miami Cari Rekan untuk Messi, Tim Rival Sampai Bikin Klarifikasi

Pemain Baru Inter Miami di 2026

  • David Ayala (Gelandang): Didatangkan dari Portland Timbers melalui kesepakatan senilai $2 juta pada Januari 2026.
  • Micael dos Santos (Bek Tengah): Bergabung dengan status pinjaman dari klub Brasil, SE Palmeiras, hingga akhir musim 2026 dengan opsi pembelian permanen.
  • Dayne St. Clair (Kiper): Direkrut dari Minnesota United pada Januari 2026. Kiper timnas Kanada ini dikontrak hingga akhir musim 2026 dengan opsi perpanjangan.
  • Facundo Mura (Bek): Bek asal Argentina ini juga didatangkan untuk menambah kedalaman lini belakang.
  • Sergio Reguilón (Bek): Dilaporkan bergabung sebagai agen bebas pada Desember 2025 untuk memperkuat sisi kiri pertahanan.
KIPER BARU - Inter Miami mendatangkan kiper baru, Dayne St. Clair, untuk menyambut MLS musim 2026.
KIPER BARU - Inter Miami mendatangkan kiper baru, Dayne St. Clair, untuk menyambut MLS musim 2026. (X.com/InterMiamiCF)

(Tribunnews.com/Tio)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.