Hadapi Sidang Vonis Empat Hari Jelang Ulang Tahun, Laras Faizati Berharap Kebebasan
January 11, 2026 11:42 PM

- Laras Faizati, terdakwa perkara dugaan penghasutan demo Agustus 2025 menjalani sidang lanjutan dengan agenda duplik atau jawaban atas replik di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, hari ini, Jumat (9/1/2026).

Sidang ini menjadi penentu sebelum majelis hakim mempertimbangkan dan memvonis perkara ini.

Majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan akan menggelar sidang dengan agenda putusan atau vonis untuk Laras Faizati pada 15 Januari mendatang.

Jadwal sidang vonis itu memberi kesan tersendiri bagi Laras Faizati lantaran bertepatan dengan empat hari jelang ulang tahunnya.

Ia pun berdoa agar putusan bebas dari majelis hakim menjadi kado terbaik untuknya dan semua terdakwa yang tengah dikriminalisasi.

"Aku ulang tahun tanggal 19. Semoga hadiah terbaik, hadiah terbaiknya adalah kebebasan ya. Doain semuanya dan bukan cuma kebebasan untuk aku aja, tapi semoga semua kebebasan untuk teman-teman yang menghadapi hal yang sama yang dikriminalisasikan juga," ucap Laras seusai sidang.

Dia bercerita selama ditahan di Rutan Pondok Bambu, ada beberapa tahanan perempuan yang juga tengah memperjuangkan keadilan yang sama.

Saksikan LIVE UPDATE lengkapnya hanya di YouTube Tribunnews!

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.