Momen Langka, Prabowo dan Titiek Soeharto Hadir Bersama Sang Putra di Pernikahan Darma dan Patricia
January 12, 2026 03:38 PM

TRIBUNTRENDS.COM - Putra Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto, Darma Mangkuhulur Hutomo, resmi melepas masa lajang dengan mempersunting kekasihnya, Patricia Schuldtz.

Pernikahan Darma Mangkuhulur Hutomo dan Patricia Schuldtz ini menjadi momen pertemuan keluarga besar Cendana.

Tak terkecuali kedatanan secara bersama-sama Presiden Prabowo Subianto bersama mantan istinya Titiek Soeharto dan sang putra yakni Didiet Prasetyo.

Baca juga: Kebersamaan Titiek Soeharto dan Prabowo di Acara Pernikahan Darma Mangkuhulur dan Patricia Schuldtz 

Di balik sakralnya janji suci Darma dan Patricia, perhatian publik justru tertuju pada kebersamaan Titiek Soeharto dan Prabowo Subianto.

Sebagai bibi mempelai pria, Titiek tampil anggun dalam kebaya ungu yang selaras dengan busana keluarga Cendana lainnya.

Prabowo Subianto hadir berwibawa dalam setelan jas biru tua dan peci hitam.

Dalam salah satu foto yang beredar, keduanya tampak berpose bersama para tamu undangan, menghadirkan momen kebersamaan yang selalu dinanti publik.

PERNIKAHAN DARMA MANGKULUHUR - Darma Mangkuluhur dan Patricia Schuldtz resmi menikah pada hari Minggu (11/1/2026) kemarin, Tata Cahyani bersanding dengan Tommy Soeharto.
PERNIKAHAN DARMA MANGKULUHUR - Darma Mangkuluhur dan Patricia Schuldtz resmi menikah pada hari Minggu (11/1/2026) kemarin, Tata Cahyani bersanding dengan Tommy Soeharto. (Instagram/@putmod @mayangsari_official)

Netizen pun ramai mendoakan kesehatan keduanya dan memuji keharmonisan yang tetap terjaga di antara mereka.

Tak hanya itu, sosok Didiet Prasetyo, putra Prabowo dan Titiek, turut mendampingi kedua orang tua mereka.

Ia tampil gagah dalam beskap hitam, jarik cokelat, dan blangkon, melengkapi kehangatan suasana pernikahan keluarga besar Cendana.

Pernikahan Darma Mangkuhulur Hutomo

Prosesi akad nikah yang berlangsung khidmat digelar di kawasan asri Sentul, Jawa Barat, pada Minggu, 11 Januari 2026.

Nuansa hangat keluarga berpadu dengan kehadiran tokoh-tokoh penting, menjadikan momen sakral ini tak luput dari sorotan publik.

PERNIKAHAN DARMA MANGKUHULUR - Di balik sakralnya janji suci Darma dan Patricia, perhatian publik justru tertuju pada kebersamaan Titiek Soeharto dan Prabowo Subianto. (Istimewa)

Akad nikah berbalut adat Jawa yang anggun

Dalam prosesi akad nikah, Darma tampil gagah dengan beskap putih dan blangkon, sementara Patricia tampak memesona dalam kebaya putih model kutubaru.

Riasan pengantin Jawa dengan paes dan ronce melati menambah kesan klasik dan elegan.

Ruang acara seketika diliputi suasana haru saat Darma mengucapkan ijab kabul dengan satu tarikan napas yang mantap, menandai awal lembaran baru kehidupan mereka.

***

(TribunTrends.com/MNL)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.