Thom Haye Diancam Dibunuh, Umuh Muchtar Pastikan Seret ke Penjara: Jangan Nangis Kalau Ditangkap
January 12, 2026 03:43 PM

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Kabar mengejutkan datang dari bintang Persib Bandung, Thom Haye.

Sang metronom lini tengah Maung Bandung itu mengaku mendapatkan ancaman pembunuhan melalui media sosial setelah membawa Persib menang 1-0 atas Persija Jakarta, Minggu (11/1/2026).

Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, mengutuk keras tindakan pengecut tersebut.

Ia menegaskan pihak manajemen tidak akan tinggal diam dan segera menyeret pelaku ke jalur hukum.

Manajemen Persib Siapkan Laporan Khusus

Umuh mengungkapkan bahwa ancaman yang diterima Thom Haye melalui Story Instagram pribadinya sudah sangat keterlaluan karena turut menyeret nama keluarga sang pemain.

Baca juga: Nyaris Pecah! Jakmania Kejar Rombongan Viking di Flyover Pegambiran Cirebon Pascalaga El Clasico

"Ini sepak bola, olahraga. Apapun yang terjadi, tidak boleh ada ancaman pembunuhan."

"Orang yang mengancam itu sedang dilacak, pasti segera dapat dan akan kita tuntut. Ini tidak benar dan tidak boleh dibiarkan," tegas Umuh Muchtar saat dihubungi, Senin (12/1/2026).

Pelaku Terancam Pidana, Polisi Mulai Melacak

THOM HAYE - Pemain Persib Bandung Thom Haye mengungkapkan ancaman pembunuhan yang diterimanya usai Persib Bandung mengalahkan Persija Jakarta
THOM HAYE - Pemain Persib Bandung Thom Haye mengungkapkan ancaman pembunuhan yang diterimanya usai Persib Bandung mengalahkan Persija Jakarta (Istimewa/Tangkapan Layar Instagram Thom Haye)

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) ini menyebut pelaku adalah orang bodoh yang tidak mengerti hukum. 

Umuh memastikan bahwa jejak digital pelaku, termasuk kode dan nomor identitas akunnya, sudah dikantongi untuk diserahkan kepada pihak kepolisian.

"Dia (pelaku) pasti akan kena sanksi. Polisi akan melacak, dan kami akan buat laporan khusus."

"Saya bertanggung jawab, orang seperti itu gampang dicari. Jangan menangis kalau besok ditangkap," ujar pria yang akrab disapa Pak Haji tersebut.

Pesan Umuh untuk Thom Haye: Tenang Saja!

Meskipun situasi memanas di media sosial, Umuh meminta Thom Haye tetap tenang dan fokus.

Ia menjamin keamanan seluruh pemain Persib, terutama pasca-pertandingan sarat gengsi melawan Persija.

Manager Persib Bandung, Umuh Muchtar, memantau langsung latihan perdana tim Maung Bandung, di Lapangan Pendamping Stadion GBLA, Kota Bandung, Senin (30/6/2025).
Manager Persib Bandung, Umuh Muchtar, memantau langsung latihan perdana tim Maung Bandung, di Lapangan Pendamping Stadion GBLA, Kota Bandung, Senin (30/6/2025). (lutfi ahmad mauludin/tribun jabar)

"Saya berpesan kepada Thom Haye, tenang saja. Tidak akan ada kejadian seperti itu (ancaman jadi nyata). Kami menjaga semuanya agar tidak ada masalah," imbuhnya.

Umuh menyayangkan tindakan provokatif yang merusak suasana kemenangan Persib yang seharusnya dirayakan dengan damai.

Baginya, ancaman ini adalah tindakan serius yang harus berakhir di penjara agar memberikan efek jera.(*)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.