BANJARMASINPOST.CO.ID - Sikap penyanyi Betrand Peto pada saat bertemu dengan Mak Ipah, sosok perempuan dari keluarga presenter Ruben Onsu terekam.
Caranya berjabat tangan ketika memberikan salam pertemuan kepada Mak Ipah di rumah pribadi Ruben Onsu menuai perhatian.
Kala itu Mak Ipah dan keluarganya mendatangi kediaman Ruben Onsu yang baru. Diketahui, Betrand Peto sekarang juga tinggal di sana.
Putra angkat Sarwendah tersebut bahkan dibuatkan kamar tidur khusus di rumah Ruben Onsu itu.
Ketika Mak Ipah dan rombongan datang pun, penyanyi bernama panggung Onyo itu ada di sana dan menemui para tamu.
Berdasarkan pantauan Banjarmasinpost.co.id melalui postingan Instagram pribadi Ruben Onsu, @ruben_onsu, Selasa (13/1/2026) Onyo menghampiri Mak Ipah yang sedang duduk di kursi.
“Rindu
11 Januari 2026, “ terang dalam caption.
Saat itu Onyo berjalan sambil membungkukkan badan kemudian memberikan salam tanpa bersentuhan langsung dengan Mak Ipah.
Tindakan Onyo terekam dalam video yang dibagikan Ruben Onsu menunjukkan momen dirinya menjamu rombongan Mak Ipah cs.
Saat itu pada tanggal 11 Januari 2026, Ruben Onsu menyiapkan hidangan di dapur kemudian dibawa ke meja makan.
Baca juga: Insiden di Kamar Hotel, Presenter Arie Untung Dilarikan ke Rumah Sakit Kala Jalani Umrah
Mak Ipah sempat melihat-lihat kegiatan Ruben saat memasak nasi goreng di dapur dibantu oleh Betrand Peto saat itu.
Mak Ipah dan keluarga pun makan satu meja dengan Ruben, mereka menyantap makanan yang telah disiapkan tuan rumah.
Semakin jarangnya terlihat kebersamaan Betrand Peto bersama dua adiknya di rumah Sarwendah mulai jadi sorotan fans.
Maklum Betrand Peto diketahui begitu dekat dengan adik-adik perempuannya yaitu Thalia Putri Onsu dan Thania Putri Onsu.
Diketahui Betrand Peto yang kini makin dewasa dikabarkan lebih sering tinggal di rumah presenter Ruben Onsu meskipun hak asuh sebenarnya jatuh di tangan Sarwendah.
Perubahan sikap Betrand Peto yang terjadi ini menuai tanda tanya fans, apalagi hubungan Ruben dan Sarwendah diketahui sempat memanas beberapa waktu lalu.
Sebagian netizen lantas berspekulasi tentang penyebab situasi tersebut.
Sadar situasi itu jadi sorotan, Ipar Sarwendah yaitu Joe Octavianus memberikan tanggapan.
Berdasarkan pantauan Banjarmasinpost.co.id melalui postingan Instagram pribadi Joe, @joeoctavianus pada Minggu (11/1/2026) suami Wendy Lo menyatakan sedih dengan keadaan saat ini.
Hal itu diutarakannya saat ia menjawab salah satu komentar netizen yang menyoroti absennya Betrand Peto dalam foto postingan Joe.
“Sedih bgttt uncle joe up status ini,,, gak ada onyoo lagii, “ komentar akun Instagram @tinaaryani_01.
Joe pun mengaku merasakan perasaan yang sama atas ketidakadaan Onyo di momen keluarga Sarwendah.
Di sisi lain dia juga tetap menghargai keputusan Betrand Peto. Walaupun begitu, keluarga Sarwendah tetap selalu ada dan setia menunggu Onyo.
“@tinaaryani_01 aku juga sedih bgt kok ga cuma kamu, tp ya kita harus hargai apapun keputusan dia. Yg pasti kita selalu ada di sini dan akan selalu tungguin dia di sini kok, “ balas @joeoctavianus.
Ramai tanggapan warganet melalui kolom komentar postingan Instagram Joe tersebut.
tinaaryani_01: @joeoctavianus iya uncle, kngen kebersamaan seperti dulu
viviekumaat2102: @joeoctavianus aku sebagai ibu dgn 2 anak gadis....ini sangat baik demi kenyamanan dan keamanan juga ketenangan
tarisa5984: @tinaaryani_01 onyo sudah dicuci otaknya sama ruben onsuu
tryimm_20: @joeoctavianus nangis bgt sm jawaban uncle
anggraini_pasha: Sejatinya manusia itu punya perasaan dan knp dia smpe ambil keputusan pasti udh dipikirkan dan pastinya dia punya perasaan ge enak dan lain2 merasa asing dan sebagainya
mynameistinz: Merasa asing atau malah mengasingkan diri itu beda loh...kita ga tau yang mana sebenernya. Kenapa harus ga enak, kenapa harus merasa asing, semua keluarga baik semua
meiidia: Menurut kaka manusia yang lain ga punya perasaan kah? Ga hanya dia yang punyaa, dia merasa asing? Dia bukan 1/2 hari tinggal di keluarga ini kak, kita sebagai orang luar jangan terlalu menghakimi seolah tau segala nya kak
(Banjarmasinpost.co.id/Kristin Juli Saputri)