Sinergi untuk Negeri, Astra Agro bersama Pemkab Pasangkayu Percepat Pemulihan Banjir
January 13, 2026 07:29 PM

TRIBUNPALU.COM - PT Astra Agro Lestari Tbk melalui anak usahanya yang beroperasi di Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat, bersama pemerintah setempat bergerak cepat menanggulangi Banjir yang melanda sejumlah titik di wilayah tersebut.

Langkah itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat.

Perusahaan Sawit itu bersinergi dengan pemerintah daerah dalam meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana alam.

Sebagai bagian dari upaya penanganan Banjir, Astra Agro Lestari menyalurkan berbagai bantuan operasional berupa tiga unit dump truck, 400 liter bahan bakar minyak (BBM), satu unit ekskavator mini, serta satu unit tronton.

Bantuan tersebut difokuskan untuk mendukung pembersihan material banjir, normalisasi akses jalan, serta pemulihan infrastruktur di beberapa desa terdampak.

Baca juga: Kolaborasi Pendidikan dan UMKM, Astra Agro Lestari Hadirkan CEF 2025 di Pasangkayu

Adapun, anak usaha Astra Agro Lestari yang beroperasi di Pasangkayu adalah PT Pasangkayu, PT Letawa, PT Mamuang, PT TSL, dan PT SRL1.

Anggota DPRD Kabupaten Pasangkayu, Saifudin Andi Baso, menyampaikan apresiasinya atas respons cepat yang ditunjukkan anak usaha Astra Agro Lestari.

Ia menilai keterlibatan perusahaan sangat membantu pemerintah daerah dan masyarakat dalam mempercepat proses pemulihan pascabanjir.

Menurut Saifudin, dukungan berupa alat berat dan logistik operasional memiliki peran penting dalam memastikan proses penanganan banjir dapat berjalan efektif di lapangan.

Ia juga menilai kolaborasi semacam ini perlu terus diperkuat ke depannya.

“Respons cepat dari pihak Astra Agro Lestari ini patut diapresiasi. Bantuan yang diberikan sangat membantu, terutama dalam membuka akses dan membersihkan area terdampak, sehingga pemulihan pascabanjir bisa berjalan lancar sampai selesai,” kata Saifudin.

Ia menambahkan, kehadiran perusahaan di tengah masyarakat saat terjadi bencana menunjukkan kepedulian sosial yang nyata dan sejalan dengan semangat gotong royong yang selama ini dijunjung di Kabupaten Pasangkayu.

Baca juga: Astra Agro Lestari Raih Women in SDGs Award Berkat Komitmen Carbon Reduction

Community Development Area Manager Celebes 1 Astra Agro Lestari Rudi Hermanto menjelaskan, bantuan yang disalurkan merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk selalu hadir dan berkontribusi bagi masyarakat di sekitar wilayah operasional perusahaan, terutama saat menghadapi situasi darurat.

Rudi menuturkan, Astra Agro Lestari berupaya mendukung pemerintah daerah dalam penanganan banjir agar aktivitas masyarakat dapat kembali normal secepat mungkin.

Ia juga menegaskan bahwa keselamatan dan pemulihan warga menjadi prioritas utama perusahaan.

“Kami berupaya untuk bergerak cepat bersama pemerintah daerah. Bantuan alat berat dan BBM ini kami harapkan dapat mempercepat proses pemulihan desa-desa terdampak banjir,” ujar Rudi.

Penanganan Banjir di pasangkayu 2026
ASTRA AGRO - PT Astra Agro Lestari Tbk melalui anak usahanya yang beroperasi di Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat, bersama pemerintah setempat bergerak cepat menanggulangi Banjir yang melanda sejumlah titik di wilayah tersebut. Langkah itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat.

Rudi menyampaikan, sinergi antara perusahaan, pemerintah, dan masyarakat merupakan kunci dalam menghadapi dampak bencana alam. Ia berharap kerja sama yang telah terjalin dapat terus ditingkatkan untuk mendukung pembangunan dan ketangguhan wilayah ke depan.

“Kami percaya, dengan kolaborasi yang baik, penanganan bencana dapat dilakukan secara lebih efektif dan berkelanjutan,” tuturnya.

Melalui kerja sama lintaspihak tersebut, proses penanggulangan dan pemulihan pascabanjir di Kabupaten Pasangkayu diharapkan dapat berjalan optimal serta memberikan dampak positif bagi masyarakat terdampak.(*)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.