Trio RRT Beraksi! Roy Suryo CS Ragukan Ijazah SMA Gibran, Sebut Harusnya Tak Lulus Menurut Kurikulum
January 13, 2026 07:42 PM
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baruTRIBUNJAKARTA.COM - Setelah menuding ijazah Presiden ke-6 RI Jokowi palsu, kini Roy Suryo, Rismon Sianipar, dan Tifauzia Tyassuma atau Dokter Tifa, menuduh putra sulung Jokowi sekaligus Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka tidak lulus SMA.Tudingan ini disampaikannya dalam konferensi pers di Kantor Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen), Jakarta, Senin (12/1/2026).Dalam pernyataannya, sosok yang kini dikenal sebagai Trio RRT ini membeberkan beberapa hal terkait landasan mereka menyebut bahwa Gibran tidak lulus SMA.Bahkan, mereka turut menuding bahwa adanya keterlibatan Kemendikdasmen dalam hal tetap diluluskannya Gibran melalui surat keterangan penyetaraan.Minta Penjelasan ke KemendikdasmenTifa meminta penjelasan dari Kemendikdasmen terkait memberikan surat keterangan penyetaraan ijazah SMA dan SMK Gibran.Adapun Gibran memang tidak lulus melalui pendidikan SMA di Indonesia tetapi tercatat sebagai lulusan Orchid Park Secondary School, Singapura.Selain itu, Gibran juga tercatat sebagai lulusan dari University of Technology Sydney (UTS) Insearch."Kami meminta penjelasan rinci dan tertulis mengenai dasar hukum dan regulasi yang secara eksplisit menjadi landasan penetapan kesetaraan pendidikan yang bersangkutan, termasuk namun tidak terbatas pada peraturan perundang-undangan, Peraturan Menteri, keputusan pejabat berwenang, serta pedoman teknis internal yang mengatur penyetaraan pendidikan menengah lintas negara saat surat keterangan itu diterbitkan," kata Tifa.Dia meminta secara rinci terkait teknis penerbitan surat keterangan penyetaraan tersebut.Selain itu, Tifa juga mempertanyakan apakah ada diskresi dari pihak Kemendikdasmen sehingga surat keterangan penyetaraan ijazah SMA dan SMK Gibran bisa diterbit.Dirinya juga meminta penjelasan dari Kemendikdasmen terkait apakah melakukan pengecekan berupa membandingkan kurikulum pendidikan di Indonesia dengan Singapura maupun Australia."Penjelasan ini, kami memohon mencakup secara spesifik pemetaan mata pelajaran dan modul yang dibandingkan, kesesuaian dan kesetaraan beban belajar, perbedaan dan persamaan struktur kurikulum, serta metode konversi yang digunakan apabila terjadi ketidaksamaan jenis mata pelajaran dan orientasi kurikulum," bebernya.Tifa menegaskan permintaan ini dalam rangka untuk kajian akademik, evaluasi kebijakan pendidikan, dan pemenuhan hak publik terkait transparansi dari Kemendikdasmen.Roy Suryo Sebut Seharusnya Gibran Dinyatakan Tak Lulus SMAPada kesempatan yang sama, Roy Suryo menegaskan berdasarkan analisis yang telah dilakukan, maka seharusnya Gibran dinyatakan tidak lulus SMA oleh Kemendikdasmen.Dia mengatakan ketika dinyatakan lulus di Orchid Secondary School dan UTS, Gibran sebenarnya masih duduk di kelas X SMA dengan mengacu dari kurikulum yang berlaku di Indonesia.Namun, kata Roy, Kemendikdasmen justru menyatakan Gibran sudah setara dengan lulus SMA dan menerbitkan surat keterangan penyetaraan.Rismon: Ada 10 Dokumen Syarat Penyetaraan, 2 Dokumen Tak Dimiliki GibranRismon mengatakan bahwa ada 10 dokumen yang harus dipenuhi ketika seseorang ingin mengajukan syarat penyetaraan ijazah luar negeri.Namun, katanya, ada dua dokumen yang tidak dilengkapi Gibran saat pengajuan.Adapun informasi ini diketahui Rismon setelah melakukan konfirmasi ke Sekretaris Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah (Dirjen PAU Dikdasmen), Eko Susanto.Dua dokumen yang dimaksud yaitu rapor dan ijazah SMA yang akan disetarakan.Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Roy Suryo, Rismon, Dokter Tifa Ungkap Bukti Ijazah SMA Gibran Tak Setara, Sebut Harusnya Belum Lulus, https://www.tribunnews.com/nasional/7777956/roy-suryo-rismon-dokter-tifa-ungkap-bukti-ijazah-sma-gibran-tak-setara-sebut-harusnya-belum-lulus?page=2.Penulis: Yohanes Liestyo PoerwotoEditor: Garudea PrabawatiEditor Video : Ilham Bintang AnugerahJangan lupa follow akun-akun sosial media TribunJakarta.com untuk mendapatkan beragam informasi terkini dan updatenya:YouTube: https://www.youtube.com/@tribunjakartaFacebook: https://www.facebook.com/profile.php?id=100093670066352Saluran WhatsApp: https://whatsapp.com/channel/0029VaS7FULG8l5BWvKXDa0fTikTok: https://www.tiktok.com/@tribun.jakarta?lang=enInstagram: https://www.instagram.com/tribunjakarta/#roysuryo #doktertifa #rismonsianipar #ijazahgibran #PenyetaraanIjazah#kemendikdasmen #beritanasional