TRIBUNWOW.COM - Persebaya Surabaya melakukan gerilya dalam bursa transfer paruh musim Super League 2025/2026.
Persebaya Surabaya di bawah asuhan Pelatih Bernardo Tavares tercatat telah mendatangkan 3 pemain asing baru.
Ketiga pemain baru Persebaya Surabaya didatangkan pada Sabtu (10/1/2026).
Mereka adalah Bruno Paraiba, Jefferson Silva dan Gustavo Fernandes.
Baca juga: Sosok Pemain Asing Persebaya Surabaya yang Berpotensi Susul Dime Dimov Out di Putaran Kedua
Setelah mendatangkan 3 penggawa asal Brasil, Bernardo Tavares disebut masih mengincar penyerang asing.
Rumor itu dituliskan oleh akun Instagram @transfernews_ft pada Selasa (13/1/2026).
Pemain yang dirumorkan akan mendarat ke Persebaya Surabaya adalah Joao Tavares.
Namun, tak hanya Persebaya Surabaya yang berminat padanya melainkan Persijap Jepara yang ikut dalam perburuan.
"2 Klub BRI Super League Indonesia, Yakni Persebaya Surabaya, Dan Persijap Jepara kabarnya tertarik untuk mendatangkan Striker asing asal Brazil, João Tavares (23).
João Tavares, saat ini berstatus tanpa klub.
Dan sebelumnya bermain untuk Radomiak Radom Polandia (1tier), dan mencatatkan 2 Gol 1 Assist dalam 9 pertandingan," tulis akun tersebut.
Baca juga: Update Transfer Out Persebaya: Selain Dime Dimov, Sosok Bintang Seumur Jagung Rp3,91 M Kans Out
Melihat akun Instagram sang pemain, Joao Tavares lebih condong ke Persebaya Surabaya.
Pasalnya, sang pemain telah mengikuti akun Pelatih Bernardo Tavares.
Namun, tidak menutup kemungkinan jika negosiasi masih terjalin dengan klub lain.
Dikutip dari Transfermarkt, belum ada pembaruan nilai pasar sang pemain.
Di musim ini, Joao Tavares juga tidak menampilkan statistik permainan di klub.
Data yang terekap adalah musim lalu bersama Liga Polandia, ia memainkan 9 pertandingan dengan menyumbangkan 1 gol dan 1 assist.
Jika benar merapat, Joao Tavares akan menumbalkan pemain depan Persebaya Surabaya, Diego Mauricio.
Belum lama ini, beredar kabar terbaru yang menyebut Diego Mauricio kans dilepas Persebaya Surabaya, Minggu (11/1/2026).
Lebih lanjut, penyerang Brasil itu juga kans ditampung oleh tim India, yakni East Bengal.
Pasalnya, East Bengal disebut tertarik mendatangkan sang pemain.
Adapun kabar tersebut dibagikan oleh akun Instagram yang membahas sepak bola Indonesia, @liga_dagelann.
"Bursa Transfer"
"Diego Maurício diminati oleh East Bengal dia kemungkinan bakal dilepas Persebaya," tulis akun @liga_dagelann dalam unggahan Instagram Story-nya pada Minggu (11/1/2026). (TribunWow.com/ Tiffany Marantika)