TRIBUNPEKANBARU.COM, DUMAI - Rabu 14 Januari 2026 besok, Pemerintah Kota (Pemko) Dumai, akan menggelar tabligh akbar memperingati Isra Mi'raj yang akan digelar di Masjid Agung Habiburrahman Dumai Islamic Center (DIC).
Pemko Dumai mendatangkan penceramah kondang dari Sumatera Barat (Sumbar) yakni Muara Dahrizal atau sering disebut Mak Katik.
Kehadiran Mak Katik di Dumai direncanakan pada 14 Januari 2026.
"Alhamdulillah Mak Katik akan hadir ke kota Dumai, untuk mengisi tabligh akbar dalam rangka mempringati isra mi'raj di kota Dumai," kata Wali Kota Dumai, Paisal, Selasa (13/1//2026).
Ia mengajak masyarakat Dumai hadir mengikuti tabligh akbar tersebut.
Kehadiran Mak Katik di Dumai diharapkan dapat memberikan ilmu agama bagi warga muslim Dumai.
Seorang warga Dumai, Medi mengaku senang Pemko Dumai mendatangkan Mak Katik.
"Saya suka melihat kajian Mak Katik. Tentu akan lebih senang lagi jika dapat melihat ceramah Mak Kantik secara langsung," pungkasnya.
Tribunpekanbaru.com/donny kusuma putra