Isu Trump Akan \'CAPLOK\' Greenland Memanas! China Peringatkan AS: Jangan Kambing Hitamkan Negara Lain
January 14, 2026 12:42 PM
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baruTRIBUN.COM - China memperingatkan AS agar tidak mengambinghitamkan negara lain sebagai dalih untuk menguasai Greenland.China menegaskan aktivitas yang mereka lakukan dikawasan Artik sesuai dengan hukum internasional.Aktivitas tersebut juga dilakukan dengan tujuan untuk mempromosikan perdamaian dan stabilitas.Pernyataan itu disampaikan oleh juru bicara Kementerian Luar Negeri China, Mao Ning dilansir pada Rabu (14/1).Adapun pada 2018, China mendeklarasikan diri sebagai negara dekat Arktik.Sejak saat itu China berupaya meningkatkan pengaruhnya di kawasan tersebut.Mao menegaskan bahwa aktivitas China di Arktik sesuai dengan hukum internasional.Aktivitas itu juga berfokus pada perdamaian, stabilitas dan pembangunan berkelanjutan.Mao mengatakan hak dan kebebasan semua negara untuk melakukan kegiatan di Arktik sesuai dengan hukum harus dihormati sepenuhnya.Trump sebelumnya menyebut bahwa ia ingin segera merebut Greenland agar wilayah tersebut tidak dikuasai Rusia dan China.Mao mengatakan AS seharusnya tidak mengejar kepentingannya sendiri dengan menggunakan negara lain sebagai dalih. (Tribun-Video.com)Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul China Peringatkan Amerika Soal Greenland: Jangan Kambing Hitamkan Negara Lain!, https://www.tribunnews.com/internasional/7778314/china-peringatkan-amerika-soal-greenland-jangan-kambing-hitamkan-negara-lain?page=2.Editor Video: Arie Setyaga HandikaUploader:#tribunjatim #matalokalmenjangkauindonesia #China #AmerikaSerikat #Greenland #Geopolitik #KeteganganGlobal #Arktik #IsuDunia #BeritaInternasional #PolitikGlobal
© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.