3 Perbedaan Lip Matte, Lipstik, dan Lip Tint, Perhatikan Sebelum Membeli
January 14, 2026 02:01 PM

 

TRIBUNJOGJA-Industri kecantikan semakin berkembang hari ke hari.

Seiring perkembangan yang tejadi produk make up kian berinovasi menciptakan beragam produk baru.

Untuk merias bibir saja ada berbagai macam produk dengan hasil tampilan yang berbeda beda.

Lipmatte, lipstik dan liptint adalah sebagian dari banyak jenis riasan bibir.

Meski ketiga produk sama sama memberikan warna pada bibir namun terdapat beberapa perbedaan yang mencirikan setiap produk.

Perlu diketahui perbedaan ketiga produk tersebut agar dapat menghasilkan tampilan make up sesuai harapan.

Berikut tiga perbedaan lipmatte, lipstik dan liptint yang dapat dipertimbangkan sebelum membeli produk.

1. Tekstur dan Hasil Akhir di Bibir

Warna Lipstik
Warna Lipstik (tribunnews.com)

Perbedaan pertama terdapat pada tekstur dan hasil akhir yang diberikan setiap produk.

Lip Matte memiliki tekstur yang creamy namun mengering setelah diaplikasikan.

Memberikan hasil akhir yang benar-benar matte tanpa kilau sama sekali.

Lip matte cenderung lebih tebal dan memberikan coverage penuh dengan tampilan yang bold.

Tampilan yang matte dan memberi kesan tegas membuat lip matte cocok digunakan untuk berbagai acara formal.

Lipstik hadir dengan berbagai varian finish.

Mulai dari creamy, satin, hingga glossy

Memiliki tekstur paling lembut dan lembab di antara produk lain. 

Lipstik memberikan hasil yang lebih tradisional dengan coverage yang bisa diatur sesuai keinginan.

Dari sheer hingga full coverage.

Dan lip Tint memiliki tekstur yang paling ringan.

Berbentuk cair atau gel. 

Serta memberikan tampilan yang lebih glossy.

Sehingga lip tint cocok digunakan untuk acara santai atau kegiatan sehari hari.

Setelah diaplikasikan, lip tint meresap ke dalam bibir dan memberikan efek seperti bibir yang diwarnai dari dalam. 

Hasil yang dihasilkan natural dengan tampilan yang segar.

Bukan seperti ada lapisan produk di bibir.

Baca juga: 3 Perbedaan Foundation dan Skin Tint, Jangan Salah Pilih Base Make Up

2. Daya Tahan dan Ketahanan Warna

Rekomendasi Lip Cream
ilustrasi ketahanan produk lip (Pinterest)

Lip Matte menjadi juara dalam hal daya tahan. 

Setelah mengering lip matte bisa bertahan 8 sampai 12 jam.

Bahkan setelah makan dan minum. 

Namun karena formula yang kering, lip matte bisa terasa kurang nyaman di bibir kering.

Dan dapat membuat garis-garis halus bibir lebih terlihat.

Lipstik memiliki daya tahan yang paling rendah di antara produk lain. 

Pigmentasi warna lipstik mudah luntur saat makan, minum, atau bersentuhan dengan benda lain. 

Hingga perlu melakukan touch up beulang. 

Namun lipstik adalah produk yang paling nyaman dipakai karena memiliki tekstur yang melembapkan.

Dan Lip Tint berada di tengah-tengah.

Pigmentasi warna lip tint yang meresap ke bibir membuat produk ini cukup tahan sekitar 4 sampai 6 jam.

Liptint juga tidak mudah transfer. 

Meskipun intensitas warna yang dimiliki bisa memudar setelah makan tetapi tetap ada stain warna yang tersisa di bibir. 

Lip tint juga tidak terasa berat atau lengket.

3. Cara Aplikasi dan Kemudahan Penggunaan

Ilustrasi seorang wanita sedang mengaplikasikan lip tint
Ilustrasi seorang wanita sedang mengaplikasikan lip tint (DOK. Pony Effect)

Lip Matte membutuhkan persiapan bibir sebelum digunakan.

Bibir perlu dipastikan sudah di exfoliate dan dilembapkan dengan lip balm sebelum penggunaan lipmatte.

Biarkan pelembap menyerap ke bibir.

Aplikasikan lip matte dengan cepat dan presisi.

Karena lip matte cepat kering dan sulit diratakan setelah mengering.

Kesalahan aplikasi juga lebih sulit diperbaiki.

Sementara lipstik paling mudah diaplikasikan. 

Lipstik dapat langsung diaplikasikan tanpa persiapan khusus.

Mudah diratakan dan kesalahan bisa langsung diperbaiki. 

Lipstik juga cocok untuk pemula yang baru belajar make up.

Dan lip tint dapat langsung diaplikasikan menggunakan aplikator yang disediakan.

Atau dapat juga diratakan dengan tangan.

Lip tint sangat cocok untuk make up look natural sehari-hari dan lip ala Korea.

(MG/Fatimah Zahra)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.