TRIBUNNEWS.COM - Jelang perhelatan Piala Asia Futsal 2026, Timnas Indonesia akan menggelar laga uji coba secara tertutup.
Dua pertandingan akan dijalani Timnas Futsal Indonesia, yakni melawan Tajikistan dan Jepang. Kepastian itu diumumkan melalui unggahan Instagram Timnas Futsal Indonesia.
Piala Asia Futsal 2026 akan digelar mulai 27 Januari hingga 7 Februari, dengan 16 negara menjadi pesertanya.
Indonesia menjadi tuan rumah di ajang ini. Garuda berada di di grup A bersama Irak, Kirgistan dan Korea Selatan.
Laga pertama yang akan dihadapi adalah Korea Selatan pada 27 Januari, kemudian Kirgistan dua hari berikutnya sebelum kemudian bertemu Irak di akhir bulan.
Sebagai pemanasan, Indonesia akan lebih dulu melakoni dua laga uji coba beberapa hari sebelum bertanding resmi.
Lawan yang dihadapi adalah sama-sama tim peserta Piala Asia 2026, yakni Tajikistan dan Jepang.
Kedua tim ini sama-sama masuk di grup C, bersama dua lainnya Australia dan Uzbekistan.
Baca juga: Piala Asia Futsal 2026: Thailand Bawa Pelatih Baru Muka Lama, Timnas Indonesia Tanpa Evan Soumilena?
Meski sama-sama peserta Piala Asia, peluang keduanya untuk bertemu di turnamen resmi baru akan terjadi pada babak semifinal.
Laga uji coba ini juga digelar secara tertutup, sehingga hanya kedua tim yang bermain yang akan mengetahui permainan tim masing-masing.
Tajikistan sendiri levelnya masih berada di bawah Indonesia. Negara Asia Tengah ini berada di urutan ke-44 dunia dan ke-10 Asia.
Sedangkan Indonesia, menempati ranking 24 dunia dan di posisi enam besar di kawasan Asia.
Melawan Jepang, laga ini bisa jadi pelajaran berharga bagi Syauqi Saud dan kolega.
Kekuatan Jepang tidak berada jauh dari Indonesia. Tim Samurai Biru hanya satu tingkat di atas Indonesia dari segi ranking Asia. Mereka nomor tiga di Asia dan 13 di dunia.
Tim asuhan Hector Sauto pun pernah mengalahkan Jepang pada ajang 4 Nations World Series awal Januari 2025 lalu.
Kala itu, Indonesia sukses mengalahkan Jepang di Jakarta International Velodrome lewat gol Samuel Eko Putra.
Dan salah satu yang paling ikonik adalah laga yang terjadi pada Piala Asia Futsal 2022.
Kala itu Indonesia kalah 3-2 dari Jepang di babak perempat final. Pertandingan ini berlangsung sangat sengit di mana gol penyama kedudukan Indonesia di detik terakhir dianulir karena waktu telah habis.
Adapun melawan Tajikistan, di masa lalu Indonesia pernah melawannya di kelompok Piala Asia U20 pada 20217.
Kala itu Indonesia yang digawangi Muhammad Al Bagir dan diperkuat beberapa pemain yang kini masuk Timnas Senior, berhasil menang 5-3.
Nama-nama yang memperkuat Indonesia saat itu adalah seperti Syauqi Saudi, Samuel Eko, Ardiansyah Nur hingga Rio Pangestu.
Nama-nama itu masih bertahan di level elite dan kini juga ikut ke dalam skuad Piala Asia Futsal 2026.
Sebanyak 19 nama telah dipilih oleh Hector Sauto untuk menjalani pemusatan latihan, yang nantinya akan dipilih 14 pemain untuk final skuad.
Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia di Piala Asia Futsal 2026, Hector Souto Tancap Gas
Selasa, 27 Januari 2026
19.00 WIB: Indonesia vs Korea Selatan
Kamis, 29 Januari 2026
19.00 WIB: Kirgistan vs Indonesia
Sabtu, 31 Januari 2026
19.00 WIB: Indonesia vs Irak
Lokasi: Indonesia Arena, Jakarta
Group A: Indonesia, Iraq, Kyrgyz Republic, Korea Republic
Group B: Thailand, Vietnam, Kuwait, Lebanon
Group C: Japan, Uzbekistan, Tajikistan, Australia
Group D: Islamic Republic of Iran, Afghanistan, Saudi Arabia, Malaysia
Kiper
1. Ahmad Habiebie – Bintang Timur Surabaya
2. Muhammad Nizar Nayaruddin – Pangsuma FC
3. Muhammad Albagir – Black Steel FC Papua
Anchor/Flank-Anchor
4. Muhammad Rizki Xavier – Cosmo JNE
5. Ardiansyah Nur – Black Steel FC Papua
6. Rio Pangestu Putra – Bintang Timur Surabaya
7. Dewa Rizki Amanda – Cosmo JNE
All Around
8. Romi Humandri – Pangsuma FC
9. Dipo Arrahman – Pangsuma FC
Flank
10. Reza Gunawan – Cosmo JNE
11. Firman Ardiansyah – Bintang Timur Surabaya
12. Syauqi Saud – Bintang Timur Surabaya
13. Yogi Saputra – Pangsuma FC
14. Mochammad Iqbal R. Iskandar – Bintang Timur Surabaya
15. Wendy Brian Lindrey Ick – Black Steel FC Papua
16. M. Imam Anshori Rahman – Pangsuma FC
Pivot
17. Samuel Eko Putra – Bintang Timur Surabaya
18. Israr Megantara – Cosmo JNE
19. Cris Daniel Yeimo – Black Steel FC Papua.
(Tribunnews.com/Tio)