1 WN Kanada Dilaporkan Tewas dalam Demo Rusuh di Iran
kumparanNEWS January 16, 2026 06:19 AM
Pemerintah Kanada mengumumkan 1 warga negaranya tewas dalam demo rusuh di Iran. Hal itu diumumkan Menteri Luar Negeri Kanada Anita Anand.
“Saya baru saja mengetahui bahwa seorang warga negara Kanada telah meninggal di Iran di tangan otoritas Iran,” kata Menteri Luar Negeri Kanada Anita Anand melalui platform X, tanpa memberikan rincian lebih lanjut, dilansiar AFP, Jumat (16/1).
Anita menuding Pemerintah Iran telah mengabaikan nilai-nilai kemanusiaan untuk mempertahankan kekuasaannya.
“Protes damai oleh rakyat Iran—yang meminta agar suara mereka didengar di tengah penindasan rezim Iran serta pelanggaran hak asasi manusia yang terus berlangsung—telah membuat rezim tersebut secara terang-terangan mengabaikan nilai kehidupan manusia,” lanjut Anand.
Seorang pejabat Kementerian Luar Negeri Kanada, yang berbicara kepada AFP tanpa menyebutkan identitasnya, mengatakan warga negaranya tersebut tewas dibunuh oleh otoritas Iran saat berlangsungnya sebuah aksi protes.
Dalam pernyataan terpisah, Kementerian Luar Negeri Kanada menyebutkan bahwa pejabat konsuler telah menjalin komunikasi dengan keluarga korban di Kanada.
“Kanada dengan tegas mengecam pembunuhan mengerikan terhadap para pengunjuk rasa di Iran,” bunyi pernyataan tersebut.
“Warga Kanada yang berada di Iran diminta untuk segera meninggalkan negara itu jika dapat dilakukan dengan aman,” tambah pernyataan itu, yang ditujukan kepada sekitar 3.000 warga Kanada yang diperkirakan masih berada di Republik Islam tersebut.
© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.