Wakil Wali Kota Tasikmalaya Dorong Usulan Hibah Aset dari Pemprov DKI
January 16, 2026 03:19 PM

 

Laporan wartawan TribunPriangan.com, Jaenal Abidin 

TRIBUNPRIANGAN.COM, KOTA TASIKMALAYA - Pemkot Tasikmalaya mendorong usulan hibah aset dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, hal ini disampaikan Wakil Wali Kota Tasikmalaya, Diky Candra Negara usai melakukan kunjungan ke Dinas Perhubungan DKI Jakarta, pada Kamis (15/1/2026).

Kunjungan ini dilakukan langsung oleh Wakil Wali Kota Tasikmalaya yang didampingi rekannya Anggota DPD RI dari Jawa Barat, Alfiansyah Bustami atau Komeng dan anggota DPD RI dari DKI, Achmad Azran.

Usulan hibah ini ternyata pernah disampaikan ke Pemprov DKI pada masa kepemimpinan Penjabat Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah. Namun, hal ini terkendala karena DKI lebih banyak memberikan hibahnya ke kabupaten dan kota penopang.

"Kami berkunjung ini sebagai ikhtiar bersama, karena waktu itu pernah ada permintaan hibah bus dan lainnya ke DKI. Tapi terkendala itu tadi,” ungkap Diky dikonfirmasi TribunPriangan.com, Jumat (16/1/2026).

Baca juga: Berikan Rasa Aman, BPBD Pangkas 30 Pohon di Jalan Letjen Mashudi Kota Tasikmalaya

Diky mengaku, akhirnya mendapat informasi bahwa kini ada peluang hibah barang tertentu yang kemungkinan bisa dihibahkan ke daerah non penopang DKI.

Karena itu, ia mengunjungi Dinas Provinsi DKI, dengan dasar kondisi efisiensi salah satunya kebutuhan kendaraan atau bus.

"Saya belum bisa “spill” apa saja, namun saya juga sudah temui sekda provinsi DKI dihari yang sama tentang hal tersebut. Alhamdulillah responnya positif. Namun harus ada tindak lanjut dari Wali Kota Tasikmalaya kepada Gubernur DKI,” ungkap Diky.

Diky berharap pertemuan ini dengan menjelaskan beberapa poin bisa dapat menopang berbagai kebutuhan di Kota Tasikmalaya. 

“Infonya baru bus dan mobil derek. Tapi info lain, juga ada yang lainnya,” ucap Diky.

Bahkan jika terealisasi, ia menegaskan pos penggunaan barang hibah ini akan dipergunakan untuk lembaga Agama, maupun yang lain.

"Yang jelas sesuai peruntukannya, misalkan ada truk sampah mungkin bisa untuk Dinas Lingkungan Hidup, tapi kalau ada Damkar juga nanti untuk Damkar, kami ikhtiar semoga dapat terealisasi," katanya. (*) 

 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.