TRIBUNWOW.COM - Hasil PSPS Pekanbaru kontra Persekat Tegal, panggung target Persija Jakarta dan pemain nganggur 5 bulan yang baru saja didatangkan.
Dilansir TribunWow.com, PSPS Pekanbaru berhasil bungkam Persekat Tegal berlangsung di Stadion Kaharuddin Nasution, Pekanbaru, Jumat (16/1/2026).
Dua gol PSPS Pekanbaru dicatatkan oleh target Persija Jakarta, Asir Asiz dan pemain anyar yang sempat nganggur 5 bulan lamanya, Antoni Gamaroni.
Berkat kemenangan itu, PSPS Pekanbaru menjauh dari kejaran Persekat Tegal yang berada di posisi zona degradasi dengan raihan 20 poin berbanding 17.
Baca juga: BREAKING NEWS PSPS Pekanbaru Vs Persekat Tegal: 6 Menit Bidikan Persija Jakarta Unjuk Insting Gol
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
PSPS Pekanbaru langsung menggebrak sejak menit pertama ke pertahan Persekat Tegal.
Serangan dari kedua sisi sayap jadi andalan PSPS Pekanbaru.
Hingga akhirnya, gol yang dinanti PSPS Pekanbaru tercipta.
Di menit ke-6, melalui serangan balik, PSPS Pekanbaru sukses cetak gol keunggulan.
Tusukan Alfin Tuasalamony di sisi kanan mampu diselesaikan dengan umpan manja ke dalam kotak penalti.
Umpan Alfin Tuasalamony mampu mengarah ke kotak penalti yang sempat ditepis oleh kiper Persekat Tegal, Dimas Fani.
Bola rebound mengarah ke Asir Asiz yang berdiri bebas.
Dengan mudah Asir Asiz melakukan tap in yang membuka keunggulan bagi PSPS Pekanbaru.
Sempat di cek VAR, akhirnya, gol PSPS Pekanbaru tetap disahkan.
Tersengat gol PSPS Pekanbaru, Iuri Barbosa dkk langsung coba ambil inisiatif serangan.
Peluang emas didapatkan Persekat Tegal.
Blunder Brandon Scheunemann hampir berujung fatal.
Beruntung, pemain lain PSPS Pekanbaru masih sigap untuk hentikan ancaman Persekat Tegal.
Duel di dalam kotak penalti antara Roki Mandosir dan Muhammad Zidan.
Roki Mandosir yang lakukan akselerasi dijagal paksa oleh Muhammad Zidan.
Cek VAR sempat dilakukan oleh wasit.
Penalti pun diputuskan, dan Zidan mendapatkan kartu kuning.
Kapten Persekat Tegal, Taufiq sempat maju bak seperti algojo penalti.
Tapi, ketika wasit hendak meniup peluit, justru Riki Dwi yang maju sebagai algojo Persekat Tegal.
Apesnya, eks PSS Sleman itu gagal realisasikan penalti setelah kiper PSPS Pekanbaru, Muhammad Darmawan mampu membaca arah bola.
Sepakan kaki kiri Riki Dwi ke sisi kanan mampu dihentikan oleh Muhammad Darmawan.
Tambahan wakrtu 8 menit di babak pertama setelah banyaknya insiden cek VAR.
Hingga peluit babak pertama dibunyikan, skor tetap tidak berubah.
PSPS Pekanbaru unggul 1-0 atas tamunya Persekat Tegal.
Babak Kedua
Di babak kedua, PSPS Pekanbaru coba ambil alih jalannya laga.
Peluang didapatkan Vieri setelah menerima umpan manja yang membuatnya one on one dan merangsek ke titik putih.
Dengan cepat, Rendika Rama memilih untuk menutup aksi Vieri dengan menabraknya.
Sempat cek VAR, beruntung, pemain senior kenyang pengalaman di Liga 1 masih lolos dari kartu merah.
Di pertengahan babak kedua, PSPS Pekanbaru yang coba buat gol game over ke jala Persekat Tegal.
Antonio Gamaroni mempunyai peluang emas untuk cetak gol perdana.
Sayang, sepakan bomber PSPS Pekanbaru itu masih melebar karena diganggu bek Persekat Tegal.
Pada menit ke-88, striker baru PSPS Pekanbaru, Antoni Gamaroni sukses cetak gol kedua.
Bermula dari umpan set piece dari Alfin Tuasalamony yang berujung pada sundulan pemain PSPS Pekanbaru dari sisi kanan jala Persekat Tegal.
Sundulan pemain PSPS Pekanbaru tersebut mengarah ke Antonio Gamaroni yang berdiri bebas.
Dengan tenang, tap in mudah dilakukan Antonio Gamaroni dan bawa PSPS Pekanbaru unggul 2-0.
Cek VAR sempat dilakukan oleh wasit.
Namun, gol tetap disahkan untuk PSPS Pekanbaru.
Hingga peluit akhir babak kedua dibunyikan, skor tetap tidak berubah.
PSPS Pekanbaru menang dengan skor 2-0 atas tamunya Persekat Tegal.
Susunan Pemain PSPS Pekanbaru Vs Persekat Tegal
Tuan rumah PSPS Pekanbaru, menurunkan skuad mewahnya demi kunci 3 poin di depan publik sendiri.
Termasuk memainkan sang raja assist yang kini ramai dibicarakan masuk lis belanja Persija Jakarta, Asir Asiz.
Baca juga: Transfer di Luar Logika Persija Jakarta: Suksesor Riko Simanjuntak Dibungkus dari PSPS Pekanbaru?
Asir Asiz bakal menjadi pelayan mesin gol lama PSPS Pekanbaru, Ilham Fathoni di lini depan.
Sementara di lini belakang, duet rasa Arema FC beda era, Alfin Tuasalamony dan Brandon Scheunemann bakal mengisi barisan belakang PSPS Pekanbaru.
Di sisi lain, tim tamu Persekat Tegal datang dengan skuad rasa Liga 1 miliknya.
Tak tanggung-tanggung pemain lokal berpengalaman di Liga 1, Rendika Rama, Dandi Maulana, Taufiq dan Riki Dwi Saputro dimainkan sejak menit pertama.
PSPS Pekanbaru
Pelatih: Aji Santoso
Muhammad Darmawan, Alfin Tuasalamony, Brandon Scheunemann, Ilhamham Syafri, Muhammd Zidan, Misbakus Sholikin, Reza Kusuma, Asir Asiz, Ilham Fathoni dan Vieri Donny
Cadangan: Hari Nur Yulianto, Achmad Faris, Aditya Nugraha, Rendy Juliansyah, Rafly Selang, Erlangga Setyo, Nugroho Santoso, Reyhan Firdaus, Douglas Oliveira, Yudhi Adytia dan Natanael Siringo.
Persekat Tegal
Pelatih: I Putu Gede Swi Santoso
Dimas Fani, Rendika Rama, Dandi Maulana, Iuri Barbosa, Muhammad Surya, Eduard Mandosir, Genta Alparedo, Taufiq, Dirk Lukas, Kevy Syahertian, dan Riki Dwi Saputro
Cadangan: Soni Setiawan, Ahmad Ihwan, Arsyad Yusgiantoro, Fedly Damara, Reza Zuhro, Jordan Oktoserfianus, Antonius Florido, Kaio Lucas, Bagus Prasetiyo, Muhammad Mukhlis dan Joko Susilo.
(TribunWow.com/Adi Manggala S)