Calon Lawan PSPS Pekanbaru, Adhyaksa Kalahkan Sumsel United, Askar Bertuah Harus Waspada
January 17, 2026 07:29 PM

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Update klasemen grup A Championship setelah pertandingan hari Sabtu (17/1/2026). Adhyaksa FC yang jadi lawan PSPS Pekanbaru, raih tiga poin usai menjungkalkan Sumsel United.

Adhyaksa FC tampil trenggunas dengan meraih kemenangan 2-0. Sumsel United merupakan klub yang mengalahkan PSPS Pekanbaru di Palembang pada tanggal 10 Januari 2026 kemarin

Kemenangan yang didapatkan Adhyaksa FC makin menggambarkan jika tim ini sedang berusaha keras mendapatkan satu tiket ke Liga 1 Super League musim depan.

Tugas berat bagi PSPS Pekanbaru untuk bisa mengalahkan Adhyaksa FC pada laga yang akan berlangsung tanggal 23 Januari 2026 nanti.

Pertandingan akan berlangsung di Stadion Kaharuddin Nasution, Rumbai Kota Pekanbaru. Laga direncanakan mulai kickoff pukul 19.00 WIB.

Kemenangan yang diperoleh oleh Adhyaksa menjadikan mereka kini semakin kokoh di papan atas bersama Garudayaksa FC.

Tim yang berjuluk sang Jaksa ini telah memiliki 29 poin, hanya berjarak satu poin saja dari Garudayaksa di puncak klasemen.

Baca juga: Di Balik Perusakan Mobil Mahasiswi di Pekanbaru, Polisi Beberkan Motif Cemburu Anak Muda

Baca juga: Sosok Antonio Gamaroni Penyerang Anyar PSPS Pekanbaru, Kerap bikin Gol di Menit Akhir

Berikut Update Klasemen

1- Garudayaksa 30 poin 

2- Adhyaksa 29 poin

3- Sumsel United 27 poin 

4- Bekasi City 24 poin

5- Persiraja 23 poin

6- Persikad 22 poin

7- PSMS Medan 20 poin

8- PSPS Pekanbaru 20 poin

9- Persekat 17 poin

10- Sriwijaya FC 2 poin

Tugas Berat PSPS Pekanbaru 

PSPS Pekanbaru akan menjamu Adhyaksa FC di laga pekan ke 17 grup A Championship Liga 2. Itu akan menjadi pertandingan yang tidak mudah bagi PSPS Pekanbaru.

Mengingat lawannya itu tengah dalam kondisi siap tempur. Apalagi harapan masuk Liga 1 sudah di depan mata mereka.

Adhyaksa FC bisa saja jadi ganjalan bagi PSPS Pekanbaru. Dua laga sisa PSPS Pekanbaru bisa jadi bencana jika mereka tidak bisa memeroleh hasil maksimal.

Meski melihat kondisi Adhyaksa FC yang terus menang, PSPS Pekanbaru sedikit bernafas lega. Mereka juga mendapatkan hasil yang baik.

Menjungkalkan Persekat dengan skor 2-0 sebagai bukti jika PSPS Pekanbaru juga sedang dalam kondisi yang siap meraih tiga poin.

Kehadiran pemain baru termasuk pemain asing akan memberikan tambahan tenaga jelang laga yang berat nanti

Sejauh ini kesolidan tim Askar Bertuah ( julukan PSPS Pekanbaru) terlihat pada pertandingan menghadapi Persekat.

Kini tergantung taktik Aji Santoso sebagai pelatih PSPS Pekanbaru untuk memaksimalkan seluruh pemain. PSPS Pekanbaru harus bisa membalas kekalahan telak mereka di pertemuan pertama. 

Adhyaksa telah menghancurkan PSPS Pekanbaru dengan skor 7-3. Kemampuan Adhyaksa memporak-porandakan pertahanan PSPS Pekanbaru harus menjadi perhatian. (

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.