SOSOK Layvin Kurzawa Eks PSG dan Timnas Prancis, Dikabarkan Merapat ke Persib
January 19, 2026 12:11 AM

TRIBUNJABAR.ID - Menjelang bergulirnya putaran kedua Super League 2025/26, Persib terus dikaitkan dengan transfer sejumlah pemain grade A.

Kabar terbaru menyebutkan Persib sedang dikaitkan dengan eks pemain klub raksasa Prancis, Paris Saint Germain (PSG).

Sosok ini berposisi di full back yaitu Layvin Kurzawa.

Bahkan kabar santer ini sudah tercantum di situs transfer pemain global, Transfermarkt yang menyebutkan pemain ini sedang dikaitkan dengan Persib Bandung.

Situs ini pun menyebutkan jika terjadi transfer Kurzawa ke Asia (Persib) maka itu akan menjadi langkah karir yang mengejutkan.     

Baca juga: Meski Juara Paruh Musim, Bojan Hodak Akui Masih Harus Benahi 3 Kekurangan di Skuad Persib

Sosok Layvin Kurzawa

Pemain bernama lengkap Layvin Marc Kurzawa ini merupakan full back kiri.

Jika dikaitkan dengan Persib, maka hal ini sangat cocok mengingat full back Persib saat ini, Federico Barba, sedang dalam proses pindah ke Eropa.

Sehingga kehadiran Kurzawa diyakini cocok mengisi kekosongan posisi Barba.

Layvin Marc Kurzawa merupakan eks pemain Timnas Prancis U19, U20, dan U21 dan Timnas Prancis senior. 

DIKAITKAN PERSIB - Potret Layvin Kurzawa saat berseragam Paris Saint Germain (PSG). Kabar terbaru menyebut sosok full back ini dikatikan dengan Persib Bandung
DIKAITKAN PERSIB - Potret Layvin Kurzawa saat berseragam Paris Saint Germain (PSG). Kabar terbaru menyebut sosok full back ini dikatikan dengan Persib Bandung (Istimewa/@kurzawa)

Berdasarkan Taransfermarkt, ia tercatat pernah membela Timnas Prancis U19 (8 kali), U20 (2 kali), U21 (6 kali), dan timnas senior (13 kali). 

Ia juga tercatat pernah memperkuat Klub PSG bersama Neymar Jr. 

Kebersamaannya terakhir bersama PSG sampai 2024 setelah itu ia pindah ke Klub Boavista.

Kini Layvin Kurzawa sedang dalam status tanpa klub.

Kurzawa pernah memiliki nilai pasar tertinggi Nilai pasar tertinggi Rp399,78 miliar.

Namun kini nilai pasarnya mencapai Rp13,04 miliar yang masuk dalam kantong Persib Bandung.

Meski begitu sejauh ini belum ada konfirmasi resmi dari kedua belah pihak.

Profil

Nama di negara asal: Layvin Marc Kurzawa

Tanggal lahir / Umur:  4 Sep 1992 (33)

Tempat kelahiran     : Fréjus  

Tinggi                          : 1,82 m

Kewarganegaraan     : Prancis

Posisi                           : Bek - Bek-Kiri

Kaki dominan             : kiri

Agen pemain              : Wasserman

Klub Saat Ini                : Tanpa Klub 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.