Destinasi Pantai Batukaras Lokasi Favorit yang Siap Manjakan Para Wisatawan
January 20, 2026 11:35 AM

 

TRIBUNPRIANGAN.COM, PANGANDARAN – Tribuners, jika mendengar kata Pangandaran, pasti kamu akan langsung teringat dengan wisata pantainya yang mempesona.

Ya, memang begitu banyak wisata yang indah yang wajib kamu kunjungi jika ke Pangandaran.

Salah satu yang wajib kamu kunjungi jika ke Pangandaran adalah Pantai Batu Karas.

Yang mana, Pantai Batu Karas yang terletak di Desa Batukaras, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

Pantai Batu Karas, tak henti-hentinya selalu memikat hati para wisatawan yang hendak berlibur kesini.

Baca juga: 3 Spot Wisata Terbaru Tasikmalaya Siap Sambut Pengunjung saat Liburan, Ada Air Panas di Hutan Pinus

Baca juga: Destinasi Wisata Puncak Damar Baros Sumedang View Eksotis Waduk Jatigede

Apalagi, pantai ini juga menjadi magnet bagi wisatawan mancanegara, khususnya para penggemar olahraga selancar (surfing).

​Karakteristik ombak di Batu Karas dinilai sangat istimewa karena ramah bagi peselancar pemula hingga profesional.

Selain itu, untuk fasilitas yang ada di Pantai Batu Karas kini sudah sangat memadai.

Baca juga: 4 Wisata Baru Tasikmalaya yang Wajib Masuk List di 2026, Ada Spot Air Panas di Tengah Hutan Pinus

Terlihat dari pengelola yang menyediakan lahan parkir yang cukup luas untuk berbagai kendaraan seperti motor hingga bus besar.

Apalagi, banyak sekali penginapan yang ada di sekitar Pantai Batu Karas, yang bisa kamu coba.

Selain itu, tersedia pula sarana ibadah, toilet umum, serta tempat penyewaan alat pancing dan papan selancar.

Baca juga: 6 Tempat Wisata Garut Dekat Stasiun Kereta, Ada yang Bisa Kemping Ceria

Baca juga: Usai Libur Panjang, Kunjungan Wisata di Pangandaran Mulai Melandai

Harga Tiket Pantai Batu Karas

​Terkait biaya, tiket masuk kawasan ini relatif terjangkau.

Pengunjung dikenakan tarif Rp10.000 per orang. Sementara itu, tarif kendaraan bervariasi, mulai dari Rp20.000 untuk sepeda motor, Rp60.000 untuk mobil pribadi, hingga Rp515.000 untuk bus pariwisata berukuran besar.

 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.