PINJAM Pemain Ikonik Persik Kediri, Bali United Datangkan Yusuf Meilana, Pesaing Ricky Fajrin di Tim
January 20, 2026 09:03 PM

TRIBUN-BALI.COM – Langkah mengejutkan dilakukan Bali United dalam bursa transfer paruh musim BRI Super League 2025/2026 bukan mendatangkan nama pemain asing, manajemen Serdadu Tridatu justru resmi meminjam pemain lokal kaliber Yusuf Meilana.

Bek sayap berusia 27 tahun ini resmi dikenalkan manajemen pada Selasa (20/1) untuk memperkuat lini pertahanan Bali United untuk putaran kedua. 

Namun, di balik status pinjamannya, tentu ada alasan taktis dan statistik menarik yang membuat kepindahan ini lebih dari sekadar rotasi biasa.

Yusuf selama ini menjadi pemain yang dianggap sebagai nyawa sekaligus simbol loyalitas Persik Kediri. 

Dikutip Tribun Bali dari laman transfermarkt, Yusuf Meilana bukanlah pemain sembarangan. Dengan nilai pasar mencapai Rp3,48 miliar update Desember 2025, ia merupakan salah satu bek lokal paling konsisten di kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Baca juga: Bali United Resmi Datangkan Ikon Persik Kediri Yusuf Meilana, Ricky Fajrin Kini Punya Pesaing

Baca juga: Bali United vs Semen Padang, Gelandang Baru Teppei Yachida Siap Tampil Debut di Super League

Meski dominan di sektor bek kiri, statistik mencatat Yusuf memiliki kemampuan yang memungkinkannya bermain sebagai bek kanan atau bahkan penyerang sayap jika dalam kondisi darurat. 

Kemampuan ini menjadi senjata rahasia bagi pelatih Johnny Jansen yang menyukai pemain multifungsi.

Selama 8 tahun membela Persik, Yusuf telah mengemas lebih dari 125 pertandingan. 

Ia bukan sekadar pemain pelapis, melainkan kapten dan saksi hidup perjalanan Persik dari Liga 3, Liga 2, hingga promosi ke Liga 1. 

Kematangannya di lapangan hijau adalah apa yang dibutuhkan Bali United untuk menjaga stabilitas pertahanan di fase krusial perebutan juara.

Di paruh pertama musim ini, Yusuf tetap menjadi pilihan utama di Kediri sebelum kesepakatan pinjaman ini terjadi. 

Kemampuannya melakukan overlap dan transisi cepat dari bertahan ke menyerang menjadi nilai plus yang akan memanjakan penyerang sayap Bali United.

CEO Bali United, Yabes Tanuri, mengungkapkan bahwa kedatangan Yusuf didasari evaluasi mendalam atas performa tim di putaran pertama. 

"Kami melihat masih ada lini yang perlu diperkuat. Semoga Yusuf bisa cepat beradaptasi dan memberikan prestasi," ujarnya. 

Kehadiran Yusuf Meilana di Stadion Kapten I Wayan Dipta diprediksi menciptakan persaingan sehat di posisi bek kiri yang selama ini identik dengan Ricky Fajrin. 

Selama ini, di posisinya Ricky hampir tidak memiliki bek sayap kiri dengan kemampuan sepadan, namun dengan masuknya Yusuf Meilana, Jansen kini punya opsi taktis anyar. (ian)

Punya Chemstry

Yusuf Meilana diprediksi tidak akan kesulitan beradaptasi di Bali United. Pasalnya, ia akan bereuni dengan mantan koleganya di Persik, penjaga gawang Dikri Yusron. 

Faktor chemistry ini diharapkan mempercepat proses integrasinya ke dalam skema permainan Serdadu Tridatu. (ian)

 

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.