TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Satu pilar Timnas Indonesia berpotensi bergabung dengan Persija Jakarta, seiring dengan kabar Liga Thailand resmi menghapus kuota ASEAN.
Adapun pilar Timnas Indonesia yang kans merapat ke Persija Jakarta tersebut adalah Shayne Pattynama.
Sebagai informasi, Shayne Pattynama saat ini bermain untuk tim Liga Thailand, Buriram United.
Shayne bermain untuk Buriram United sejak awal musim 2025/2026.
Baca juga: 7 Pemain Kans Merapat ke Persija di Paruh Musim, Ada Pemain Naturalisasi Hingga Bintang Asing
Baca juga: 1 Pilar Timnas Indonesia Merapat ke Persija? Terungkap Kode Tipis, 1 Pemain Ikut Terseret
Namun, karier pilar Timnas Indonesia itu bersama raksasa Thailand itu tak berjalan mulus.
Pemain sayap kelahiran Belanda itu diketahui sempat cedera hingga absen selama sembilan laga.
Kini, karier Shayne Pattynama, bersama sejumlah pemain Timnas Indonesia lainnya, di Liga Thailand berpotensi terancam.
Pasalnya, beredar kabar Liga Thailand secara resmi menghapus kuota pemain ASEAN.
Kabar tersebut turut diungkap oleh sejumlah Jurnalis Thailand, salah satunya Ta Lao dalam akun Twitter atau X-nya, @talao_.
"RESMI"
"Liga Thailand akan menyesuaikan kuota pemain asing untuk musim 2026/27."
"Pendaftaran: Diizinkan mendaftarkan maksimal 10 pemain asing."
"Kewarganegaraan: Tidak ada batasan kewarganegaraan (slot tak terbatas untuk negara mana pun, berakhirnya kuota Asia/ASEAN)."
"Di lapangan: Maksimal 7 pemain asing diizinkan berada di lapangan pada satu waktu," tulis Ta Lao dalam akun X-nya pada Kamis (22/1/2026).
Seperti yang diketahui, Liga Thailand sempat memberlakukan kuota untuk pemain dari negara ASEAN, seperti Indonesia, Malaysia, Singapura, Filipina, dan lain sebagainya.
Namun, dengan adanya kabar tersebut, ada kemungkinan pemain dari sejumlah negara ASEAN seperti Indonesia bakal terdepak, atau bakal didaftarkan ulang sebagai pemain asing bebas.
Kembali ke Shayne Pattynama, penghapusan kuota ASEAN juga berpotensi mengancam karier sang pemain di Liga Thailand, mengingat statusnya sebagai pemain Indonesia.
Menariknya, saat kabar penghapusan kuota ASEAN di Liga Thailand itu mencuat, sempat beredar kode yang mengaitkan Shayne Pattynama dengan Persija Jakarta.
Kode tersebut turut dibagikan oleh akun Instagram yang membahas sepak bola.
Salah satunya akun @lambeturah_bola02.
Dalam unggahan Instagram Story-nya pada Rabu (21/1/2026), akun itu menyematkan foto Shayne Pattynama bersama dengan Jordi Amat, serta menyematkan emot mata melirik.
Sebagai informasi, Jordi Amat adalah pemain Persija Jakarta.
Akun Instagram yang membahas sepak bola ASEAN, @seasiagoal, juga turut membagikan kode yang memperkuat potensi bergabungnya Shayne Pattynama ke Persija Jakarta.
Dalam unggahan Instagram-nya pada Rabu (21/1/2026), akun itu menampilkan foto Shayne Pattynama dengan background warna oranye.
"(emoji warna oranye) (emoji jam pasir)," tulis akun seasiagoal, dengan menyematkan lagu dari Adikara yang berjudul Primadona.
Sebagai informasi, warna oranye identik dengan Persija Jakarta.
Adapun lagu Primadona dari Adikara yang disematkan dalam unggahan itu mengandung kata "Jakarta".
Dengan adanya dua kode tersebut, ada kemungkinan Shayne Pattynama bakal bergabung dengan Persija Jakarta.
(TribunJatimTimur.com)