- Presiden Prabowo Subianto terekam berdialog dengan sejumlah diaspora di tengah agendanya menghadiri Wold Economic Forum (WEF) di Davos Swiss.
Dalam video singkat yang diunggah pada Sabtu (24/1/2026), tampak Prabowo awalnya bersalaman dengan seorang wanita.
Wanita ini lantas menjelaskan bahwa ia adalah istri dari Denny JA.
Denny JA adalah tokoh penulis, konsultan politik dan juga pendiri lembaga survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI).
Selain di dunia riset dan sastra, Denny JA terlibat di dunia korporasi, termasuk pernah menjabat sebagai Komisaris Utama Pertamina Hulu Energi (PHE), sebuah anak perusahaan BUMN di sektor energi.
Prabowo pun kemudian menanyakan keberadaan Denny JA.
"Mana Denny JA?," ucap Prabowo.
"Ada di sini kemarin pak," jawab istri Denny JA.
Prabowo pun menyampaikan salam hormatnya kepada Denny JA.
Di akhir sebelum meninggalkan lokasi, Prabowo pun menyampaikan pesan pada istri Denny JA.
Ia meminta sang istri meminta Denny JA agar menyempatkan waktu bertemu Prabowo Subianto di Jakarta.
"Salam Denny ya, suruh ketemu saya deh, di Jakarta deh," tegas Presiden.