Rayakan HUT Megawati ke-79, PDIP Sumsel Hijaukan Bumi dengan Tanam 2.000 Bibit Pohon
January 26, 2026 05:47 PM

 

SRIPOKU.COM, PALEMBANG – DPD PDI Perjuangan Sumatera Selatan melakukan aksi nyata pelestarian lingkungan dengan menanam 2.000 bibit pohon yang tersebar di seluruh kabupaten/kota di Sumsel, Senin (26/1/2026). 

Selain bertujuan untuk merawat alam demi generasi mendatang, aksi bertajuk "Merawat Pertiwi" ini digelar sebagai bentuk syukuran atas hari ulang tahun ke-79 Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.

"Kegiatan ini untuk merawat Pertiwi, sesuai perintah ibu ketum (ketua umum PDIP) Doktor Megawati Soekarnoputri, dan kita doakan beliau yang kita hormati di usianya ke 79 ini panjang umur, sehat badan dan terus merawat negeri tercinta ini," jelas Ketua DPD PDIP Sumsel Devi Suhartoni, disela-sela penanaman bibit pohon di Kelurahan Talang Aman Kecamatan Kemuning Palembang, Senin (26/1/2026).

Dijelaskannya, dengan kebiasaan menanam pohon ini, maka lingkungan yang ada bisa terawat dan bisa dirasakan generasi berikutnya.

"Apa yang diperintahkan ketum kita, harus menanam pohon yang sudah jauh- jauh hari dilakukan dari tahun sebelumnya. InsyaAllah dengan menanam ini menjadi bagian dari nilai-nilai kebaikan sebagai manusia beragama, dengan merawat lingkungan hidup untuk next generation" ucapnya.

Selain itu, Devi menambahkan jika hal ini juga bisa dianggap supaya pahala, karena menjadi tempat mahluk lain hidup di sana, dimana sejumlah mahluk hidup bisa memanfaatkannya.

'Ini adalah filosofi yang diajarkan, bahwa kita berpartai politik ini diajarkan ibu Ketum bersama- sama, bukan hanya merawat ibu Pertiwi tapi juga gotong royong dengan nilai- nilai kebaikan yang semua mahluk hidup saling bergantung. Jadi ini bukan hal rutin tetapi kebiasaan PDIP jauh sebelum orang lain memulai,' tandas Devi.

Wakil Ketua Bidang Pertanian dan Pangan, Kehutanan dan Lingkungan hidup dan kelautan dan perikanan DPD PDIP Sumsel Arpani menambahkan, jika ada dua ribu pohon yang disebar untuk ditanam, termasuk 17 DPC PDIP Sumsel juga melakukan hal serupa.

Beberapa jenis bibit yang ditanam itu, diantaranya pohon mangga, nangka, alpukat, matoa, mahoni dan pohon lainnya.

"Termasuk juga kegiatan yang kita lakukan, membersihkan anak sungai yang ada,' pungkas Wakil Sekretaris DPD bidang program Beni Hernedi.

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.