Kesakitan Tengah Malam, Kesaksian ART Terkait Detik-detik Lula Lahfah Ditemukan Meninggal Dunia
January 27, 2026 03:46 AM

TRIBUNSUMSEL.COM, JAKARTA - Asiah, asisten rumah tangga (ART) Lula Lahfah memberikan kesaksian terkait meninggalnya sang majikan di kamar apartemen, Jalan Dharmawangsa X, Cipete Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan Jumat (23/1/2026).

Saat itu Lula Lahfah ditemukan meninggal usai pintu didobrak oleh sekuriti.

Kepada polisi, Asiah mengaku sempat mendengar Lula Lahfah mengerang kesakitan sekira pukul 02.00 WIB, sepulang dari luar.

“Dia pulang malam, sekitar jam 10 malam masuk kamar. Terus jam 02.00 WIB dini hari, ART mendengar dia kayak kesakitan,” jelas Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Budi Hermanto saat dikonfirmasi, Senin (26/1/2026). 

Asiah baru kemudian mengetuk kamar Lula sekitar pukul 09.00 WIB sampai dengan 10.00 WIB.

Tak mendengar respons, Asiah pun memanggil pihak keamanan apartemen untuk meminta bantuan membukakan pintu kamar Lula. 

Baca juga: Alasan Reza Arap Diperiksa Polisi atas Kematian Lula Lahfah sang Pacar Meninggal di Apartemen

Namun saat itu pihak keamanan belum bisa membukakan kamar karena belum ada kerabat yang bisa menjamin tindakan pembukaan paksa itu. 

Asiah kembali meminta bantuan kepada pihak keamanan sore hari setelah mengantongi izin dari keluarga untuk membuka pintu kamar. 

“Sore akhirnya lapor ke sekuriti lagi minta ada keluarga atau orang dekat yang bisa menjamin supaya teknisi atau pihak apartemen mendobrak pintu kamar karena kamar terkunci dari dalam,” tutur Budi. 

Sebelumnya, Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di apartemen, Jalan Dharmawangsa X, Cipete Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat sore. 

Baca juga: Ibunda Lula Lahfah Ungkap Kesedihan, Sebut Putrinya Mandiri dan Tak Merepotkan Orang Tua

Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Murodih menjelaskan, petugas keamanan apartemen menerima laporan kondisi korban sekitar pukul 18.44 WIB. 

Saat polisi mengecek lokasi, Lula ditemukan tergeletak di atas kasur. 

"Ditemukan dalam posisi tidur telentang berselimut dengan menggunakan kaus putih dan celana pendek warna hitam," ucap Murodih dalam keterangan resminya, Sabtu (24/1/2026). 

Di lokasi kejadian, polisi mengamankan sejumlah barang bukti obat dan surat rawat Lula. 

“Ditemukan obat-obatan serta surat rawat jalan dari RSPI," kata Murodih.

Reza Arap Diperiksa

LULA LAHFAH MENINGGAL - Reza Arap saat mencium nisan dari Lula Lahfah di TPU Rawa Terate. Cakung, Jakarta Timur, Sabtu (24/1/2026). 


Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Reza Arap Cium Nisan Lula Lahfah, Lalu Suaranya Bergetar Ucap I Don't Wanna Cry, https://www.tribunnews.com/seleb/7782418/reza-arap-cium-nisan-lula-lahfah-lalu-suaranya-bergetar-ucap-i-dont-wanna-cry?page=all&s=paging_new.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
LULA LAHFAH MENINGGAL - Reza Arap saat mencium nisan dari Lula Lahfah di TPU Rawa Terate. Cakung, Jakarta Timur, Sabtu (24/1/2026). Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Reza Arap Cium Nisan Lula Lahfah, Lalu Suaranya Bergetar Ucap I Don't Wanna Cry, https://www.tribunnews.com/seleb/7782418/reza-arap-cium-nisan-lula-lahfah-lalu-suaranya-bergetar-ucap-i-dont-wanna-cry?page=all&s=paging_new. Penulis: Bayu Indra Permana Editor: Anita K Wardhani (Tribunnews.com/Bayu Indra Permana)

Di tengah berduka kehilangan sang kekasih, Lula Lahfah, Reza Arap Oktovian mendapat panggilan pemeriksaan polisi hari ini, Senin, (26/1/2026).

Pemanggilan Reza Arap akan menjalani pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Selatan.

Kabar tersebut disampaikan langsung oleh Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Iskandarsyah, yang telah melayangkan undangan pemeriksaan.

 “Undangan sudah kita kirim,” kata AKBP Iskandarsyah saat dikonfirmasi Tribunnews, Senin (26/1/2026).

Iskandarsyah menegaskan pemeriksaan Reza Oktovian akan dilakukan sesuai dengan jadwal yang tertera dalam undangan yakni hari ini, Senin (26/1/2026).

“Sesuai dengan undangannya hari Senin,” ujarnya.

Terpisah, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto mengatakan pemeriksaan ini dalam rangka Polres Metro Jakarta Selatan masih melakukan penyelidikan terkait meninggalnya Lula Lahfah. 

Di antaranya sejumlah aspek, termasuk riwayat kesehatan Lula sebelum ditemukan meninggal dunia.

"Tergantung yang bersangkutan, tapi sudah dikomunikasikan untuk bisa hadir di hari Senin. Sama teman-teman dekat (Lula diklarifikasi) yang datang ke lokasi kejadian," ujarnya.

Lula Lahfah merupakan kekasih dari musisi Reza Oktovian atau Reza Arap. 

Selain Reza Arap, polisi juga akan memanggil beberapa sahabat terdekat Lula Lahfah untuk dimintai keterangan.

Percakapan Terakhir Lula ke Keanu

Selebgram dan Influencer Keanu Angelo membagikan percakapan terakhirya dengan Lula Lahfah sahabatnya sehari sebelum meninggal.

Postingan bukti percakapan itupun diunggah Keanu ke akun instagramnya yang tayang pada Sabtu (24/1/2026).

Di dalam chat tersebut, Lula mengaku organ ususnya mengalami penebalan.

Selebgram kelahiran Jakarta, 17 Juli 1999 itu lalu menyebut akan menjalankan prosedur colonoscopy di rumah sakit.

Akan menjalankan colonoscopy, Lula Lahfah mengaku sangat ketakutan.

Bukan tanpa alasan, pasalnya Lula akan dibius total saat menjalankan colonoscopy.

"Nu gue takut," tulis Lula Lahfah.

 "Usus gue masih bengkak penebalan."

"Terus gue harus colonoscopy, diteropong, bius total, dimasukin selang kamera dari ****"

"Gue takut banget," imbuhnya.

Keanu kemudian berusaha menenangkan Lula Lahfah.

"Enggak apa-apa, everything is gonna be oke, santai dzikir," tulis pria yang akrab disapa Keanu Agl ini.

Ayah Lula Ungkap Gelagat Putrinya

Ayah selebgram Lula Lahfah, Feroz Marikar buka suara .

Feroz mengungkapkan gelagat beda putrinya beberapa waktu lalu sesaat setelah jenazah Lula Lahfah dikebumikan ke Taman Pemakaman Umum (TPU) Rawa Terate, Cakung, Jakarta Timur, Sabtu (24/1/2026).

Namun disampaikan Feroz, tidak ada firasat apapun yang dirasakannya sebelum Lula meninggal dunia.

"Nggak ada (firasat)," tegas Feroz, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Sabtu.

Gelagat beda putrinya seminggu sebelum kabar duka diungkap Feroz.

Selebgram yang meninggal di usia 26 tahun itu, tiba-tiba mengajak keluarga untuk makan bersama di rumah.

Hal itu nampak dirasa aneh oleh Feroz.

Pun saat Feroz menanyakan alasan mengadakan makan-makan bersama keluarga, Lula tidak menyebutkan jawabannya.

"Seminggu sebelum meninggal, Lula ajak makan kita di rumah. Itu aja. Kita tanya 'ada apa ini', 'nggak ada apa-apa'," cerita Feroz.

Dalam momen itu, ia menyadari putrinya sosok yang baik dan peduli pada keluarga.

Bahkan ia melihat putrinya semasa hidup selalu bersikap baik pada teman-teman.

"Dia anak yang baik, anak yang peduli sama orang tua.  Kita juga melihat dia sama teman-temannya baik," tutupnya.

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.