Rekap Transfer 3 Klub Ranking Teratas: Persib Paling Tenang, Borneo Arus Deras, Persija Buat Kejutan
January 27, 2026 06:44 AM

TRIBUNWOW.COM - Rekap transfer 3 klub penghuni papan atas klasemen Super League hingga pekan ke-18.

Ketiga klub itu adalah Persib Bandung, Borneo FC dan Persija Jakarta.

Berada di papan atas klasemen, Persib Bandung, Borneo FC dan Persija Jakarta mengupayakan hal yang sama.

Baca juga: BREAKING NEWS: Persis Solo Tambah 1 Penggawa Asing, Siap Tutup Gawang Lebar Lewat Pemain Bek

Yakni keluar menjadi juara di Super League musim 2025/2026.

Termasuk upaya membongkar pasang pemain di transfer paruh musim.

Persib Bandung yang saat ini berada di papan atas klasemen terbilang paling tenang hingga Senin (26/1/2026) malam.

Borneo FC yang berada di posisi kedua klasemen banyak membuang pemain yang di luar skema, dan mendatangkan 5 slot pemain baru berdasarkan kode yang diumbar.

Sementara Persija Jakarta yang berada di posisi ketiga membuat kejutan dengan mendatangkan pemain berlabel Timnas Indonesia.

1. Persib Bandung

Persib Bandung menjadi yang paling anteng di antara 2 klub lainnya.

Mereka baru mendatangkan 2 pemain baru dengan rincian 1 pemain asing dan 1 pemain diaspora.

Layvin Kurzawa menjadi rekrutan asing yang diperkenalkan setelah laga perdana Persib Bandung di putaran kedua, Minggu (25/1/2026).

Selain Kurzawa, Persib Bandung juga mengumumkan kedatangan Dion Markx pada hari yang sama. 

Pemain berusia 20 tahun tersebut sebelumnya memperkuat tim muda NEC Nijmegen dan dikontrak selama dua setengah tahun.

Sedangkan pemain yang dilepas adalah William Marcilio, Rezaldi Hehanussa dan Al Hamra Hehanussa.

Baca juga: Klub Gawang Lebar Perkokoh Tembok Pertahanan, Pemain Kelas Kualifikasi Liga Champions Eropa OTW

2. Borneo FC

Borneo FC menjadi tim papan atas yang paling rajin bongkar pasang dibanding 2 pemuncak lainnya.

Borneo FC telah mendatangkan 4 pemain baru dan melepas 8 pemainnya di paruh musim ini. 

Terbaru, ialah Kaio Nunes pemain asing yang merapat ke Borneo FC, Senin (26/1/2026).

Kaio Nunes didatangkan Borneo FC setelah Marcos Astina yang juga didatangkan pada transfer paruh musim.

Kaio Nunes merupakan penggawa asal Brasil yang berposisi sebagi sayap kiri.

Di musim lalu ia bermain di Liga 1 Bahrain untuk Al Ahli Club.

Selain Kaio Nunes dan Marcos Astina, ada pula pemain lokal yang didatangkan yakni Ardi Idrus dan Mohammad Khanafi.

Sedangkan pemain asing yang dilepas adalah Aldair Simanca, Douglas Countinho dan Maicon Souza.

Pemain lokal yang dilepas adalah Fajar Fathurrahman, Faris Adit, Asgal Habib, Rangga Sumarna, dan Haykal Alhafiz.

Baca juga: Bobotoh Tercengang? Transfer Kejutan Persib Bandung Bukan Cuma Dion Markx, 1 Berlian Langka Terendus

3. Persija Jakarta

Persija Jakarta sama seperti Borneo FC yang mendatangkan 4 pemain baru di transfer paruh musim.

Namun, Persija Jakarta tak banyak membuang pemain asingnya seperti Borneo FC.

Persija Jakarta menambah 2 pemain asing yakni Alaeddine Ajarie dan Paulo Ricardo.

Serta pemain lokal berlabel Timnas Indonesia yakni Fajar Fathurrahman dan Shayne Pattynama.

Sedangkan pemain yang dilepas asing adalah Gustavo Franca yang dipermanenkan Arema FC.

Sementara itu, pemain lokal yang dilepas antara lain Figo Dennis, Jehan Pahlevi, Alfriyanto Nico, dan Alwi Fadilah. (TribunWow.com/ Tiffany Marantika)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.