TRIBUNMATARAMAN.COM - Link Live Streaming Benfica vs Real Madrid di Liga Champions Kamis (29/1/2026)
Real Madrid dan Benfica akan saling berhadapan dalam laga penentuan di Liga Champions 2025/2026.
El Real mengincar kemenangan demi mengunci tiket langsung ke babak 16 besar, sementara Benfica wajib menang agar tetap memiliki peluang lolos ke babak playoff.
Real Madrid datang dengan modal tiga kemenangan beruntun, termasuk kemenangan besar 6-1 atas AS Monaco.
Di sisi lain, Benfica harus menghadapi laga ini tanpa tiga pemain kunci. Duel ini juga menjadi reuni emosional Jose Mourinho dengan mantan klubnya.
Baca juga: Orang Telantar di Pare Kediri Ditemukan di Area Persawahan, Begini Kondisinya
Siaran Langsung Liga Champions
Link Live Streaming Benfica vs Real Madrid di Liga Champions Kamis (29/1/2026) tayang via Live Streaming Bein Sports.
Siaran Langsung Liga Champions Benfica vs Real Madrid bisa juga diakses via Live Streaming TV Online Vidio mulai pukul 03.00 WIB
Benfica vs Real Madrid: Laga Hidup-Mati di Liga Champions, Misi El Real Lolos Otomatis
Real Madrid akan melakoni laga krusial saat bertandang ke markas Benfica dalam matchday terakhir fase liga Liga Champions 2025/2026. Pertandingan ini bukan sekadar perebutan tiga poin, melainkan juga menjadi duel penentu nasib bagi kedua tim.
Bagi Real Madrid, kemenangan akan memastikan tiket lolos otomatis ke babak 16 besar tanpa harus melewati fase playoff. Sementara bagi Benfica, laga ini adalah kesempatan terakhir untuk menjaga asa bertahan di kompetisi elite Eropa.
Benfica memandang pertandingan ini sebagai laga hidup-mati. Wakil Portugal itu wajib mengamankan kemenangan demi membuka peluang finis di peringkat 24 besar klasemen, batas akhir untuk lolos ke babak playoff fase gugur.
Kegagalan meraih tiga poin hampir pasti menutup harapan mereka, mengingat persaingan di papan tengah klasemen Liga Champions musim ini sangat ketat.
Laga ini juga memiliki nuansa emosional tersendiri karena akan menjadi ajang reuni bagi Jose Mourinho dengan Real Madrid, klub yang pernah ia latih dan bawa meraih berbagai prestasi besar.
Tantangan Benfica semakin berat karena Real Madrid datang dengan kepercayaan diri tinggi. El Real mencatat tiga kemenangan beruntun di semua kompetisi jelang lawatan ke Stadion da Luz.
Pada matchday ketujuh Liga Champions, skuad asuhan Álvaro Arbeloa tampil menggila dengan menghajar AS Monaco 6-1. Mereka juga sukses meraih kemenangan di LaLiga saat menghadapi Villarreal dan Levante.
Tambahan tiga poin dari laga ini akan mengunci posisi Real Madrid di delapan besar klasemen, sekaligus memastikan langkah mereka langsung ke babak 16 besar tanpa harus melalui babak playoff.
Pelatih Real Madrid, Álvaro Arbeloa, menegaskan bahwa timnya datang dengan target jelas.
“Kami ingin berada di delapan besar, dan kami perlu mendapatkan tiga poin besok, melawan tim yang sangat besar,” ujar Arbeloa dalam konferensi pers jelang laga.
Benfica dipastikan tampil pincang pada laga penting ini. Tiga pemain kunci, Alexander Bah, Dodi Lukebakio, dan Richard Rios, harus absen akibat cedera.
Kehilangan tersebut menjadi tantangan tersendiri bagi Jose Mourinho dalam menyusun strategi untuk menahan gempuran Real Madrid.
Meski demikian, Benfica tetap membawa modal kepercayaan diri usai meraih kemenangan telak 4-0 atas Estrela Amadora di kompetisi domestik akhir pekan lalu.
Hasil tersebut diharapkan mampu mendongkrak moral tim jelang duel besar melawan raksasa Spanyol.
HEAD TO HEAD
Hasil Pertemuan Benfica vs Real Madrid:
28/07/2012: Benfica vs Real Madrid 5-2 (Eusebio Cup)
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Benfica:
26/01/2026: Benfica vs CF Estrela Amadora SAD 4-0 (Liga Portugal)
22/01/2026: Juventus vs Benfica 2-0 (Liga Champions UEFA)
18/01/2026: Rio Ave vs Benfica 0-2 (Liga Portugal)
15/01/2026: FC Porto vs Benfica 1-0 (Cup)
08/01/2026: Benfica vs Sporting Braga 1-3 (League Cup)
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Real Madrid:
25/01/2026: Villarreal CF vs Real Madrid 0-2 (La Liga)
21/01/2026: Real Madrid vs AS Monaco 6-1 (Liga Champions UEFA)
17/01/2026: Real Madrid vs Levante 2-0 (La Liga)
15/01/2026: Albacete Balompié SAD vs Real Madrid 3-2 (Copa del Rey)
12/01/2026: FC Barcelona vs Real Madrid 3-2 (Supercopa de Espana)
Live Streaming Liga Champions
LINK Vidio
LINK Bein Sports
LINK SCTV
Prediksi Susunan Pemain
Benfica (4-2-3-1): Anatoliy Trubin; Amar Dedic, Tomas Araujo, Nicolas Otamendi, Jonas Dahl; Fredrik Aursnes, Enzo Barrenechea; Gianluca Prestianni, Leandro Barreiro, Georgiy Sudakov; Vangelis Pavlidis. Pelatih: Jose Mourinho
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Federico Valverde, Raul Asencio, Dean Huijsen, Alvaro Carreras; Aurelien Tchouameni, Jude Bellingham, Arda Guler; Franco Mastantuono, Kylian Mbappe, Vinicius Junior. Pelatih: Alvaro Arbeloa.
(tribunmataraman.com)