SURYA.co.id, Surabaya - Julukan Trio MBG kini menjadi bahan pembicaraan hangat di kalangan Bonek.
Apa itu Trio MBG? Istilah ini merujuk pada tiga pemain Persebaya Surabaya—Malik Risaldi, Bruno Moreira, dan Gali Freitas—yang tampil kompak saat Bajol Ijo menumbangkan PSIM Yogyakarta 3-0 di Stadion Sultan Agung, Bantul (25/1/2026).
Gol pertama Persebaya pada menit ke-34 menjadi momen lahirnya julukan tersebut, karena ketiganya terlibat langsung dalam proses terciptanya gol pembuka.
Gol perdana Persebaya berawal dari umpan akurat Malik Risaldi yang mengarah ke Bruno Moreira.
Bruno yang dikepung pemain PSIM dengan cermat melepaskan umpan daerah ke arah Gali Freitas.
Baca juga: Cetak Gol Perdana di Persebaya, Bruno Paraiba Janji Lebih Maksimal Lawan Dewa United
Berdiri bebas tanpa kawalan, Gali menuntaskan peluang dengan tendangan kaki kiri yang keras dan terukur.
Bola meluncur deras ke gawang PSIM, mengubah skor menjadi 0-1 pada menit ke-34.
Momen itu menjadi simbol chemistry tiga pemain yang kemudian dijuluki Trio MBG oleh Bonek.
Malik dengan kecepatan dan visi, Bruno dengan kecerdasan membaca situasi, serta Gali dengan eksekusi klinis, berpadu menghasilkan gol yang membuka jalan kemenangan Persebaya.
Kemenangan tersebut semakin lengkap setelah Bruno Paraíba menambah gol pada menit ke-73 dan Rachmat Irianto menutup pesta gol dengan aksi solo run pada menit ke-83.
Namun, gol pertama yang melibatkan Trio MBG tetap menjadi sorotan utama karena melahirkan julukan baru yang kini melekat pada mereka.
Catatan SURYA.co.id, akun resmi Persebaya kemudian meresmikan Trio MBG mereka.
Persebaya mengunggah video ajakan di TikTok.
Baca juga: Daftar Harga Tiket Laga Persebaya Surabaya vs Dewa United, Mulai Rp75.000
Dalam unggahan itu, para pemain tampil mengenakan jersey hitam dengan aksen hijau, berdiri di lapangan dengan latar langit mendung.
Ajakan mereka disampaikan dengan bahasa khas Surabaya: “Trio MBG ngajak awakmu kabeh untuk nribun tanggal 1 Februari nanti Rek! Wis ndang ntekno tiket e.”
Teks overlay dalam video juga menegaskan pesan tersebut: “MENGAJAK KALIAN SEMUA.”
Unggahan ini langsung mendapat respons antusias dari Bonek.
Kehadiran para pencetak gol dalam satu frame dianggap sebagai simbol kebangkitan tim dan bukti bahwa Persebaya kembali menemukan ritme terbaiknya.
Setelah kemenangan atas PSIM, Persebaya kini menatap laga kontra Dewa United di Gelora Bung Tomo, Minggu (1/2/2026). Pertandingan ini diprediksi berlangsung sengit.
Dewa United datang dengan motivasi tinggi setelah meraih dua kemenangan beruntun, termasuk kemenangan 2-0 atas Arema FC.
Baca juga: Modal Apik Dewa United Menang Atas Arema, Fokus Tandang ke Persebaya Surabaya
Mereka juga memiliki catatan positif melawan Persebaya, lima pertemuan terakhir tanpa kekalahan dengan dua kemenangan dan tiga hasil imbang.
Persebaya sendiri sedang dalam tren positif dengan empat kemenangan beruntun dan 11 laga tanpa kekalahan.
Kehadiran pemain baru seperti Pedro Matos menambah kedalaman skuad, sementara dukungan penuh Bonek di GBT diyakini akan menjadi faktor pembeda.
Ajakan Trio MBG yang ditampilkan dalam unggahan media sosial resmi Persebaya bukan sekadar promosi tiket, melainkan simbol persatuan antara pemain dan suporter.
Dengan atmosfer GBT yang bergemuruh, Persebaya berharap bisa mematahkan rekor Dewa United sekaligus melanjutkan tren kemenangan.