Pengasuh Bayi yang Dibuang di Kampar Sedang Asesmen, Dinsos Dapat Kabar Orangtua Kandung Diproses
January 29, 2026 07:29 PM

TRIBUNPEKANBARU.COM, KAMPAR - Dinas Sosial (Dinsos) Kampar melaksanakan asesmen terhadap calon orangtua asuh bayi laki-laki yang ditemukan di Desa Balam Jaya Kecamatan Tambang. 

Saat asesmen berjalan, Dinsos mendapat kabar orangtua kandung bayi itu sedang diproses hukum.

Pernyataan itu dikemukakan Kepala Dinsos Kampar, Agustar saat dikonfirmasi soal nasib bayi itu.

"Sudah ada calon orangtua asuh. Tapi saya dikabari kalau orangtua kandungnya lagi diproses hukum. Baru tadi pagi dikabari," katanya kepada Tribunpekanbaru.com, Kamis (29/1/2026).

Ia belum mendapat informasi yang valid. Apakah orangtua kandungnya sudah ditangkap dan penanganannya di Kepolisian Sektor Tambang atau Kepolisian Resor Kampar.

Menurut dia, ada tiga calon orangtua asuh yang mengajukan diri.

Dua warga Kampar dan satu dari Kota Pekanbaru. 

Berdasarkan hasil asesmen, dua calon dinyatakan layak. Kelayakan ditinjau dari kemampuan mengasuh bayi itu sampai dewasa.

"Yang layak itu, satu dari Kampar, satu dari Pekanbaru," katanya.

Baca juga: Cerita Sedih Bidan di Kampar Saat Memandikan Bayi yang Dibuang: Kok Tega Ya

Baca juga: Kondisi Bayi yang Diduga Dibuang di Kampar: Mata Bengkak Digigit Semut Sampai Tertutup

Ia mengatakan, penanganan bayi itu dalam pengawasan Komisi Perlindungan Anak (KPA).

Berdasarkan anjuran KPA, kata dia, Dinsos sebaiknya memilih warga Kampar menjadi orangtua asuh.

"Anjuran dari KPA, pilih yang dari kabupaten (Kampar) aja. Supaya pengawasannya mudah," ujarnya. 

Ia menyatakan, bayi itu masih dirawat di RSUD Bangkinang sampai orangtua asuhnya ditetapkan. 

Seperti diketahui, bayi malang itu ditemukan seorang warga yang sedang melintas di rerumputan pinggir jalan tanah pada Jumat (23/1/2026). Bayi itu diperkirakan baru berumur satu pekan.

Kepala Kepolisian Sektor Tambang, AKP Aulia Rahman menyatakan orangtua kandung bayi itu belum ditemukan. 

"Belum ditemukan," katanya ketika dikonfirmasi Kamis sore.

( Tribunpekanbaru.com / Fernando Sihombing)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.