Sederet Persiapan Dini KAI Daop 8 Surabaya dalam Menyambut Mudik Lebaran 2026
Zein Muhammad January 30, 2026 05:36 PM

selalu.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi (Daop) 8 Surabaya menggelar simulasi tanggap darurat untuk persiapan lonjakan penumpang pada masa angkutan Lebaran 2026.

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Mahendro Trang Bawono mengatakan simulasi ini untuk latihan serius menghadapi kemungkinan terburuk di dunia perkeretaapian.
 
Simulasi yang digelar di Stasiun Pasar Turi ini meliputi skenario kereta anjlok, kebakaran sarana, evakuasi penumpang, hingga normalisasi jalur pascakejadian diuji langsung di lapangan.

Mahendro memastikan setiap personel paham peran, alur komando, dan prosedur saat kondisi darurat benar-benar terjadi.

Langkah ini merupakan bagian dari penguatan budaya keselamatan di lingkungan KAI, khususnya menjelang periode angkutan Lebaran yang identik dengan lonjakan mobilitas masyarakat.

KAI Daop 8 Surabaya saat menggelar simulasi untuk persiapan mudik lebaran 2026. (Dok. Humas KAI Daop 8 Surabaya).

“Simulasi tanggap darurat ini kami laksanakan untuk memastikan seluruh petugas siap, sigap, dan terkoordinasi dalam menghadapi berbagai potensi kondisi darurat. Keselamatan merupakan prioritas utama KAI, terlebih pada masa angkutan Lebaran dengan lonjakan volume perjalanan penumpang," jelas Mahendro, Jumat (30/1/2026).

Menurutnya, setiap skenario dirancang untuk mengukur kecepatan respons petugas, efektivitas komunikasi antarfungsi, serta kejelasan pembagian tugas di lapangan. 

Dari latihan ini, KAI juga bisa mengidentifikasi potensi kendala teknis maupun koordinasi yang perlu diperbaiki sebelum masa mudik tiba.

Mahendro menambahkan, simulasi semacam ini rutin dilakukan sebagai bahan evaluasi berkelanjutan agar prosedur kedaruratan semakin matang.

“Melalui simulasi ini, kami dapat mengidentifikasi potensi kendala di lapangan sekaligus melakukan perbaikan terhadap prosedur penanganan keadaan darurat," tandasnya.

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.