Jelang Ramadan, Golkar Banjarmasin Gelar Pasar Murah Bertahap di Lima Kecamatan
January 31, 2026 02:44 PM

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Menjelang Ramadan 1447 Hijriah, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kota Banjarmasin menggelar pasar murah secara bertahap di sejumlah kecamatan. Program ini ditujukan untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok dengan harga terjangkau di tengah kenaikan harga menjelang bulan puasa.

Pasar murah tersebut dilaksanakan di lima kecamatan di Kota Banjarmasin dan dibagi dalam tiga tahap. Pelaksanaan tahap awal dimulai di wilayah Banjarmasin Barat, kemudian berlanjut ke Banjarmasin Utara dan Banjarmasin Timur. Kegiatan ini dijadwalkan berlanjut ke Banjarmasin Selatan pada hari berikutnya.

Satu tahap lainnya akan dipusatkan di Graha YN’S Center, Jalan Perdagangan, Kelurahan Alalak Utara, yang juga menjadi sekretariat DPD Partai Golkar Kota Banjarmasin.

Anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Kota Banjarmasin, Muhammad Ridho Akbar, mengatakan pasar murah ini merupakan bagian dari program DPP Partai Golkar yang dilaksanakan oleh DPD Kota Banjarmasin, sekaligus bentuk kepedulian partai kepada masyarakat menjelang Ramadan.

“Kegiatan ini diinisiasi Ketua DPD Partai Golkar Kota Banjarmasin, Yuni Abdi Nur Sulaiman, sebagai upaya membantu warga mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau,” ujarnya, Jumat (30/1/2026).

Ridho menjelaskan, secara keseluruhan Golkar Banjarmasin menyiapkan sebanyak 4.000 paket sembako murah yang akan disalurkan dalam tiga tahap pelaksanaan. Setiap paket sembako ditebus masyarakat dengan harga Rp30 ribu, meski nilai barang mencapai sekitar Rp50 ribu.

Baca juga: Nikahi Nenek dengan 2 Cucu, Pria 30 Tahun Terpincut Kebaikan sang Juragan, Lamaran Sempat Ditolak

“Artinya ada subsidi sekitar Rp20 ribu per paket yang kita berikan kepada masyarakat,” jelasnya.

Pada pelaksanaan di tingkat kecamatan, kupon pembelian sembako murah dibagikan terlebih dahulu kepada warga di kelurahan-kelurahan setempat. Di tahap awal, misalnya, kupon dibagikan ke sembilan kelurahan di wilayah Banjarmasin Barat.

Ridho mengakui, jumlah paket yang disediakan di setiap kecamatan tentu belum bisa menjangkau seluruh warga. Namun, pelaksanaan bertahap di berbagai wilayah diharapkan dapat memberi manfaat yang lebih luas.

“Karena itu pasar murah ini kita lakukan secara bergilir di beberapa kecamatan, agar manfaatnya bisa dirasakan lebih merata,” katanya.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan pasar murah ini juga dihadiri perwakilan pengurus DPD Partai Golkar Provinsi Kalimantan Selatan, Gusti Perdana, serta sejumlah anggota Fraksi Golkar DPRD Kota Banjarmasin.

Melalui pasar murah ini, Golkar Banjarmasin berharap dapat membantu meringankan beban masyarakat, khususnya menjelang Ramadan, ketika kebutuhan rumah tangga cenderung meningkat.

(Banjarmasinpost.co.id/rifki soelaiman)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.