Profil Andrei Alba, Pemain Asing Baru Persis Solo Eks Liga 1 India untuk Putaran Kedua
January 31, 2026 08:32 PM

TRIBUNWOW.COM - Persis Solo resmi mendatangkan amunisi anyar untuk memperkuat lini pertahanan mereka di putaran kedua Super League musim 25/26.

Ia adalah Andrei Alba, diimpor dari klub SC Delhi yang menghuni Liga 1 India.

Baca juga: Bobotoh Geruduk Persib Bandung meski Menang Lawan Persis Solo, Evaluasi dan Sorot Tajam 1 Hal

Perjalanannya di Persis Solo terbilang akan terjal, sebab klub berjuluk Laskar Sambernyawa itu kini masih terpuruk di dasar klasemen.

Kendati demikian, Andrei Alba mengungkapkan dirinya bakal berusaha sebaik mungkin untuk membawa tim lolos dari degradasi.

“Prioritas pertama saya adalah memperbaiki posisi di klasemen dan berusaha mengumpulkan sebanyak mungkin poin di tiap pertandingan."

"Saya akan berjuang sekuat tenaga agar klub ini berada di klasemen lebih baik,” tuturnya dikutip dari situs resmi klub pada Jumat (30/1/2026).

Pengumuman masuknya sang pemain ke Persis Solo itu dikabarkan di Insatagram resmi klub pada Jumat (30/1/2026).

"Pejuang lain dari Brasil sudah resmi di sini

Mari berjuang bersama, Andrei Alba!," tulis Persis Solo.

 

 

Baca juga: Sosok Leon Goretzka, Gelandang Senior Bayern Munchen yang Akan Meninggalkan Klub di Musim Panas

Sosok Andrei Alba 

Andrei Alba merupakan pemain kelahiran Florianópolis, Brasil pada 14 Januari 1995.

Pemain yang juga berdarah Italia itu meniti kariernya di klub asal Brasil bersama Chapecoense U20 pada 2016 lalu atau saat usianya menginjak 21 tahun.

Setelahnya ia langsung digaet klub Serie A Liga Brasil, yakni Chapecoense dan memulai debutnya pada 5 Juni 2016 melawan Fluminense selama 52 menit.

Namun, sayangnya debutnya itu juga menjadi satu-satunya pertandingan Andrei di musim itu.

Kendati demikian, di sana ia kecipratan hoki saat klubnya berhasil memenangi gelar juara Copa Sudamericana musim 15/16.

Minimnya pertandingan yang dipercayakan pada sang pemain membuat dirinya memutuskan turun kasta ke Serie D bersama Sobradinho, namun sayangnya juga masih belum banyak dimainkan.

Ia justru baru banyak diturunkan ketika hijrah ke Liga Albania bersama Erzeni pada musim 23/24.

Di sana ia sukses mengemas 29 pertandingan di satu musim dengan total 2.257 menit bermain.

Setelah bermain di Albania, ia baru memberanikan diri untuk merumput kembali di luar negeri, tepatnya di Liga India bersama Hyderabad.

Perutungannya cukup baik di sana, Andrei sukses menuntaskan 21 laga dengan torehan 3 gol dan 1 asis selama 1.811 menit bermain.

Catatan tersebut terbilang yang paling moncer di sepanjang kariernya.

Pemain dengan 184 cm itu kemudian diundang ke SC Delhi untuk memperkuat skuad di musim ini, namun Liga India sendiri kini sedang mengalami goncangan karena tidak adanya sponsor yang masuk di sana.

Alhasil, pertandingan musim ini tidak kunjung dihelat, sehingga menyisakan nasib yang tidak jelas untuk para pemain.

Kini nilai pasar Andrei mencapai Rp3,91 miliar.

Baca juga: West Ham Minat Datangkan Bek Chelsea yang Tak Dapat Menit Bermain, Sebelumnya Dipinjam Aston Villa

Profil Andrei Alba 

Tanggal lahir/umur: 14 Januari 1995 (31 tahun)

Tempat lahir: Florianópolis, Brasil

Tinggi badan: 1,84 m

Kewarganegaraan: Brasil, Italia

Posisi: Gelandang bertahan

Kaki dominan: Kanan

Agen pemain: AMA Sport Solution

Klub saat ini: PERSIS Solo

Bergabung: 30 Januari 2026

Kontrak berakhir: —

Baca juga: Cetak Gol Debut, Gelandang 19 Tahun Jadi Pahlawan Kemenangan Aston Villa Lawan RB Salsburg

Statistik Berdasarkan Klub 

KF Erzeni: 29 pertandingan, 0 gol, 0 assist, dan 2.257 menit bermain

Hyderabad FC: 21 pertandingan, 3 gol, 1 assist, dan 1.811 menit bermain

Sociedade Esportiva do Gama (DF): 14 pertandingan, 0 gol, 1 assist, dan 967 menit bermain

Sobradinho Esporte Clube (DF): 8 pertandingan, 1 gol, 0 assist, dan 479 menit bermain

Concórdia Atlético Clube: 8 pertandingan, 1 gol, 0 assist, dan 644 menit bermain

Operário Futebol Clube: 8 pertandingan, 0 gol, 0 assist, dan 490 menit bermain

Hercílio Luz Futebol Clube: 5 pertandingan, 0 gol, 0 assist, dan 99 menit bermain

Associação Chapecoense de Futebol: 4 pertandingan, 0 gol, 0 assist, dan 252 menit bermain

Sporting Club Delhi: 3 pertandingan, 1 gol, 2 assist, dan 270 menit bermain

(TribunWow.com/Peserta Magang dari Universitas Airlangga/Afifah Alfina)

© Copyright @2026 LIDEA. All Rights Reserved.