TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia dipastikan berjumpa Vietnam pada babak Perempat Final Piala Asia Futsal 2026.
Kepastian itu didapat setelah Timnas Futsal Indonesia menahan imbang Irak 1-1 pada laga terakhir fase Grup A yang berlangsung di Indonesia Arena, Jakarta Pusat, Sabtu (31/1) malam WIB.
Timnas Indonesia memimpin lebih dulu lewat gol Samuel Eko di menit keenam. Irak kemudian baru bisa membalas di menit ke-30 melalui sepakan Haedr Majed.
Skor imbang 1-1 membuat kedua tim sama-sama mengumpulkan 7 poin namun Indonesia unggul selisih gol atas Irak sehingga keluar sebagai juara Grup A.
Dengan hasil ini, dipastikan Timnas Futsal Indonesia menghadapi Irak pada babak Perempat Final Piala Asia Futsal 2026.
Laga Timnas Indonesia vs Vietnam pada 8 Besar Piala Asia Futsal 2026 dijadwalkan berlangsung pada Selasa (3/2) pukul 19.00 WIB.
Selasa, 3 Februari
Pukul 13.00 WIB - Juara Grup D (Afghanistan/Iran) vs Runner-up Grup C (Jepang/Uzbekistan/Tajikistan)
Pukul 15.00 WIB - Thailand vs Irak
Pukul 17.00 WIB - Juara Grup C (Jepang/Uzbekistan) vs Runner-up Grup D (Afghanistan/Iran)
Pukul 19.00 WIB - Indonesia vs Vietnam
| No. | Nama Tim | Jumlah Main | Menang | Seri | Kalah | Gol-Kebobolan | Selisih Gol | Poin |
| 1. | Indonesia | 3 | 2 | 1 | 0 | 11-4 | +7 | 7 |
| 2. | Irak | 3 | 2 | 1 | 0 | 8-5 | +3 | 7 |
| 3. | Kirgistan | 3 | 2 | 0 | 2 | 8-11 | -3 | 3 |
| 4. | Korea Selatan | 3 | 0 | 0 | 3 | 4-11 | -7 | 0 |
Kedua tim sama-sama tampil ngotot dan memeragakan pressing ketat.
Peluang pertama dari Indonesia terjadi di menit kedua lewat tembakan dari luar area penalti. Namun tembakan itu masih mampu ditepis kiper Ibrahim Ahmed Albustani.
Dua menit berselang, Irak bergantian mengancam lewat tembakan keras sang kapten Salim Faisal. Beruntung bola masih membentur mistar gawang.
Baca juga: Indonesia Arena Membara, Timnas Futsal Indonesia Unggul 1-0 atas Irak di Babak Pertama
Sejurus kemudian Syauqi Saud mendapat celah melepaskan tembakan dari luar area penalti, namun tembakannya msih bisa diblok pemain Irak.
Pada menit keempat, Indonesia kembali mengancam. Sayang satu dua samuel Samuel Eko dan Wendy Brian masih bisa dipotong kiper lawan.
Pada akhirnya Indonesia memecah kebuntuan lewat tembakan Samuel Eko memanfaatkan umpan sepak pojok di menit kelima. Indonesia unggul 1-0.
Semenit berselang, Israr Megantara nyaris menggandakan keunggulan Garuda. Sayang tembakannya masih membentur mistar gawang.
Indonesia melancarkan serangan bertubi-tubi ke area pertahanan Irak, namun belum ada tambahan gol tercipta hingga menit ke-14. Beberapa peluang berbahaya juga mampu dilancarkan Irak, namun tak kunjung berbuah gol.
Irak mencoba melancarkan power play di lima menit terakhir. Namun, upaya mereka masih mampu diredam pertahanan solid Tim Merah Putih. Keunggulan Indonesia 1-0 bertahan hingga turun minum.
Tertinggal satu gol pada babak pertama memaksa Joao Carlos menginstruksikan kepada para pemainnya untuk bermain power play.
Namun, pertahanan ketat Garuda sulit untuk ditembus oleh lima pemain Irak dan beberapa kali mampu digagalkan.
Nizar berhasil melakukan penyelamatan gemilang usai berhadapan satu lawan satu dengan Ali Ayad.
Samuel Eko nyaris mencetak gol keduanya pada laga ini namun tendangannya masih melebar ke sisi kanan gawang Irak.
Power play Irak nyaris membuahkan hasil namun sentuhan dari Harith Al Obaidi masih belum menemui sasaran.
Haedr Majed yang bertugas sebagai kiper terbang dalam skema power play berhasil menjebol gawang Nizar. Skor imbang 1-1 bertahan hingga laga usai.
(Tribunnews.com/Giri)