BANJARMASINPOST.CO.ID, BATULICIN - Jalan Dharma Praja, Desa Sepunggur Kecamatan Kusan Tengah, Kabupaten Tanahbumbu, miliki beberapa titik lubang yang cukup dalam, Rabu (13/11/2024).
Pantau di lokasi, beberapa titik lubang menganga cukup besar di jalan menuju Komplek Perkantoran Pemkab Tanahbumbu itu.
Pengendara yang melintas harus menurunkan laju kendaraannya agar tidak celaka. Terlihat pengendara harus berhati-hati memilih jalan yang lebih nyaman ketika dilintasi.
Lubang-lubang ini menjadi keluhkan lagi bagi para pengguna jalan, sebab cukup membahayakan, terlebih ketika malam hari, jalan yang terdapat lubang-lubang itu kurang terlihat karena gelap, sebab lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) yang berada di median jalan tidak menyala.
Berdasarkan informasi dihimpun BPost, jalan ini sudah membuat rugi salah seorang penggunanya, dimana ada sebuah mobil merek KIA Picanto, yang melintas di jalan tersebut ketika malam hari, mengalami insiden.
Mobil tersebut melintasi lubang yang cukup besar, kemudian hilang kendali karena terperosok di lubang yang dalam, beruntungnya tidak sampai terjadi insiden kecelakaan parah. Hanya saja ada part dari mobil tersebut yang copot.
Sebenarnya beberapa bulan lalu, jalan ini sempat dilakukan perbaikan oleh pemerintah setempat, akan tetapi, kini jalan tersebut kembali lagi berlubang.
Dikonfirmasi Kepala Dinas PUPR Tanahbumbu melalui Kabid Bina Marga PUPR Tanahbumbu, M Ramdan Mubarak Nasution, mengatakan terkait jalan ini sudah ada anggarannya untuk dilakukan perbaikan.
Pihaknya memang telah menganggarkan dana 10 M, untuk penanganan pemeliharaan berkala dari Simpang Empat Sampai ke Sepunggur.
“Darin simpang jalan lingkar KM 6 sampai Jalan Dharma Praja dan jalan 30,” katanya.
\
Dugaan rusaknya jalan ini, disebabkan oleh angkutan yang melebihi dari tonase jalan, mengingat kapasitas jalan kabupaten hanya 8 ton saja, sedangkan yang melintas lebih dari itu, sehingga jalan tersebut cepat rusak.
Sekedar untuk diketahui, pada Jum'at (21/6/2024), Jalan Dharma Praja dari Desa Sepunggur, Kecamatan Kusan Tengah hingga kompleks perkantoran pemerintah Kabupaten Tanahbumbu, Kelurahan Gunung Tinggi, Kecamatan Batulicin, mendapatkan penanganan sementara.
Jalan tersebut dilakukan penutupan dengan pecahan batu gunung base course dan semen hingga akses jalan tersebut saat itu lebih nyaman dilewati.
Ada sekitar 20 titik yang dilakukan perbaikan oleh pihaknya, titiknya untuk lubang besar dan berpotensi rawan kecelakaan.
Jalan yang pernah dilakukan perbaikan tersebut, kini kondisi kembali berlubang seperti sebelumnya.
(Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Fikri Syahrin)