Kemenkumham Jabar Siap Gelar Seleksi CPNS, Ribuan Peserta Siap Bersaing
GH News November 15, 2024 06:07 PM

TIMESINDONESIA, BANDUNG – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat (Kanwil Kemenkumham Jabar) telah siap menggelar Seleksi Kompetensi Bidang untuk perekrutan Calon Pegawai Negeri Sipil tahun anggaran 2024 (SKB CPNS 2024)

Hal ini disampaikan oleh Kepala Divisi Administrasi Kanwil Kemenkumham Jabar, Itun Wardatul Hamro, saat mengikuti persiapan SKB secara virtual, Kamis (14/11).

Diperkirakan sebanyak 1.887 peserta akan mengikuti SKB di Jawa Barat. Angka ini merupakan perkiraan sementara berdasarkan hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang telah dilaksanakan sebelumnya. Tahap SKB sendiri akan dilaksanakan mulai tanggal 20 November 2024, meliputi pemeriksaan kesehatan, pengamatan fisik, psikotes, hingga praktik kerja.

"Kami berkomitmen untuk menyelenggarakan seleksi yang bersih, transparan, dan bebas dari KKN, sehingga menghasilkan CPNS yang berkualitas dan kompeten," ujar Itun.

Tahapan SKB dan Persyaratan Ketat

Proses SKB akan dilakukan secara bertahap, mulai dari pemeriksaan kesehatan yang melibatkan kerjasama dengan Rumah Sakit Sariningsih. Pemeriksaan kesehatan ini meliputi pemeriksaan fisik, tes darah, hingga pemeriksaan psikologi.

"Ada beberapa komponen pemeriksaan kesehatan yang bersifat menggugurkan, seperti hasil positif TBC dan HIV, serta tidak memenuhi persyaratan tinggi badan," jelas Itun.

Peserta yang dinyatakan lulus SKB akan melanjutkan ke tahap selanjutnya, yaitu tes kemampuan dasar (CAT) BKN yang direncanakan pada tanggal 12-20 Desember 2024. (d)

© Copyright @2024 LIDEA. All Rights Reserved.