Erspo Kembali Trending, Jersey Anyar Timnas Indonesia Berbalik Panen Pujian dari Netizen
Dwi Setiawan January 24, 2025 02:31 AM

TRIBUNNEWS.COM - Nama Erspo yang merupakan apparel resmi jersey Timnas Indonesia mendadak trending setelah melaunching baju perang utama skuad Garuda, Kamis (23/1/2025) kemarin sore WIB.

Bedanya, trendingnya nama Erspo kali ini berbalik panen pujian dari netizen dunia maya yang terlihat puas dengan desain teranyar jersey Timnas Indonesia.

Per hari ini, Jumat (24/1/2025) jam 01.00 WIB, setidaknya ada cuitan 11,5 ribu tentang Erspo di jagat media sosial X.

Dan cuitan dari netizen hampir kebanyakan bernada positif, berbeda dengan beberapa waktu lalu tepatnya pada bulan Maret 2024.

Di mana kala itu saat Erspo melaunching jersey baru perdana Timnas Indonesia justru menimbulkan berbagai pro kontra dari kalangan netizen.

Kini, pro kontra tersebut tampaknya sudah berhasil diminimalisir Erspo setelah merilis desain jersey Timnas Indonesia yang begitu elegan penampakannya.

Ya, tidak bisa dipungkiri bahwa jersey baru laga kandang Timnas Indonesia yang baru saja dirilis Erspo memang mempunyai desain dan motif ciamik.

Nuansa merah yang selama ini melekat dalam jersey utama Timnas Indonesia masih melekat dan kian elegan.

Ditambah, ada sedikit unsur warna putih yang membuat jersey kandang skuad Garuda terlihat semakin mewah.

Model kerah, logo Garuda hingga font yang digunakan pada jersey baru pun tak kalah keren dan menawan.

Hampir mayoritas netizen pun cukup puas dan bangga melihat desain anyar jersey Garuda yang dirilis oleh Erspo.

Berbagai komentar bernada pujian terlihat di kolom komentar akun media sosial Timnas Indonesia ataupun Erspo.

Bahkan, tak sedikit netizen yang memberikan komentar  jersey anyar Timnas Indonesia hanya kurang satu hal saja.

Dan satu hal yang dimaksud yakni soal patch Piala Dunia yang seharusnya bisa melekat di jersey tersebut.

"Jerseynya cocok main di piala dunia," komentar akun @pathjackmania.

"UPGRADENYA GAK MAIN-MAIN! GW KASIH TEPUK TANGAN YANG BANYAK," tulis @sandyl**

"Ada yang kurang min, Logo Pildun 26 di lengan nya mana?," tulis @fachry***

"Sbg yg udah ngikutin timnas dari 1981, gw cuma mau bilang KEREN BANGET, kembali ke merah putih," tulis @arif**

"Woyyy meledagg ini mahh," tulis @ar.ju**

"Ubur-ubur ikan lele desain kali ini bagus kali leeeeeeee," kata @chriss***

Dan masih banyak komentar bernada positif yang terlihat menghiasi kolom komentar akun media sosial Timnas Indonesia maupun Erspo selaku apparel resmi jersey Garuda.

Jersey anyar Timnas Indonesia buatan Erspo saat diperkenalkan di Kawasan SCBD, Jakarta, Senin (18/3/2024).
Jersey anyar Timnas Indonesia buatan Erspo saat diperkenalkan di Kawasan SCBD, Jakarta, Senin (18/3/2024). (Tribunnews/Abdul Majid)

Banyaknya apresiasi positif tentu menjadi kemajuan tersendiri bagi Erspo yang sempat dikritis habis-habisan saat memperkenalkan jersey anyar Timnas Indonesia sesaat setelah mereka dipilih sebagai apparel resmi.

Kini, setelah mendapatkan berbagai masukan positif dari berbagai pihak, Erspo melaunching jersey baru Timnas Indonesia dengan tampilan yang begitu elegan.

Tampilan jersey home Timnas Indonesia yang anyar kian elegan karena dipakai oleh pemain seperti Sandy Walsh, Thom Haye, Ragnar Oratmangoen hingga Syahne Pattynama dalam sesi launching.

Diprediksi, jersey baru Timnas Indonesia ini bisa dipakai saat Garuda melawan Australia dan Bahrain dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret mendatang.

(Dwi Setiawan)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.