Hasil Liga Spanyol: Barcelona Libas Valencia 7-1
kumparanBOLA January 27, 2025 06:49 AM
Barcelona mengalahkan Valencia dalam laga pekan ke-21 Liga Spanyol 2024/25 di Estadi Olimpic Lluis Companys, Senin (27/1) dini hari WIB. Skor akhir 7-1.
Dengan hasil ini, Barcelona berada di urutan tiga dengan 42 poin. Sementara, Valencia terbenam di peringkat 19 dengan 16 poin.
Dalam laga ini, Barcelona unggul cepat di menit 3. Lamine Yamal melepas umpan ke kotak penalti, bola dikontrol sekali oleh Frenkie de Jong sebelum ditendang masuk gawang Valencia.
Barcelona menggandakan keunggulan di menit 8. Alejandro Balde melepas umpan silang, Ferran Torres yang berada di kotak penalti menyambarnya dengan tendangan yang tak kuasa ditepis Giorgi Mamardashvili.
Detik-detik Frenkie de Jong cetak gol saat Barcelona vs Valencia dalam laga pekan ke-21 Liga Spanyol 2024/25 di Estadi Olimpic Lluis Companys, Senin (27/1) dini hari WIB. Foto: REUTERS/Albert Gea
zoom-in-whitePerbesar
Detik-detik Frenkie de Jong cetak gol saat Barcelona vs Valencia dalam laga pekan ke-21 Liga Spanyol 2024/25 di Estadi Olimpic Lluis Companys, Senin (27/1) dini hari WIB. Foto: REUTERS/Albert Gea
Barcelona mencetak gol ketiga di menit 14. Fermin Lopez melepas umpan terobosan, Mamardashvili keluar dari kotak penalti untuk menghalau bola, tetapi Raphinha lebih cepat lalu menggoceknya dan melepas tendangan berujung gol.
Gol keempat dan kelima Barcelona dicetak Fermin. Di menit 24, Pau Cubarsi melepas umpan terobosan lambung ke depan, bola dikontrol sekali oleh Fermin sebelum ditendang ke gawang Valencia.
Lalu di menit 45+4, Yamal melepas umpan terobosan datar, Fermin menggocek Mamardashvili lalu melepas tendangan akurat ke gawang Valencia. Skor 5-0 bertahan sampai turun minum.
Valencia memperkecil ketinggalan di menit 59. Menyambar umpan silang datar dari Diego Lopez, Hugo Duro melepas sepakan yang gagal dimentahkan Wojciech Szczesny.
Aksi Fermin Lopez (tengah) saat Barcelona vs Valencia dalam laga pekan ke-21 Liga Spanyol 2024/25 di Estadi Olimpic Lluis Companys, Senin (27/1) dini hari WIB. Foto: REUTERS/Albert Gea
zoom-in-whitePerbesar
Aksi Fermin Lopez (tengah) saat Barcelona vs Valencia dalam laga pekan ke-21 Liga Spanyol 2024/25 di Estadi Olimpic Lluis Companys, Senin (27/1) dini hari WIB. Foto: REUTERS/Albert Gea
Barcelona mencetak gol keenam di menit 66. Fermin melepas umpan datar, bola didorong ke kotak penalti oleh Robert Lewandowski dan striker Polandia itu melepas sepakan yang mengoyak jala Valencia.
Barcelona mencetak gol ketujuh di menit 75. Ferran melepas sepakan keras di kotak penalti, Mamardashvili bisa menepisnya, bola liar coba dikonversi menjadi umpan silang ke arah De Jong oleh Ferran, tetapi Cesar Tarrega malah mencetak gol bunuh diri saat coba memotong umpan Ferran. Skor 7-1 bertahan sampai bubar.
© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.