Grid.ID – Vadel Badjideh terhitung sudah sekitar dua minggu ditahan. Dirinya ditahan pasca dijadikan tersangka kasus asusila sejak Kamis (13/2/2025). Pengacara Vadel Badjideh, Razman Nasution pun mengungkap kondisi terkini kliennya.
Vadel Badjideh diketahui menjadi tahanan Polres Metro Jakarta Selatan.
Selama dua minggu lebih ditahan, rupanya banyak perubahan yang dialami Vadel Badjideh.
Menurut Razman Nasution, kliennya terlihat semakin gemuk.
Pun badan Vadel Badjideh juga disebut lebih bersih drai sebelumnya.
Di sisi lain, kliennya juga makin religius dan taat beribadah.
"Kemarin saya lihat dia kan berpeci putih agak gemukan," ujar Razman, Sabtu (1/3/2025).
"Badan lebih bersih dan dia bilang memang dia sekarang salatnya taat," sambungnya.
Di samping itu, Vadel Badjideh mengakui sebelumnya ia jauh dari Tuhan.
Kesibukan sebagai dancer disebutkannya membuatkannya lupa beribadah.
Kini pasca terjerat kasus dan harus dipenjara membuat Vadel Badjideh berubah.
"Dia bilang 'om saya ini selama ini agak kurang dekat ke Tuhan, lagi asik sibuk dancer, sekarang saya lebih dekat ke Tuhan' seperti itu," jelas Razman.