Rekap Hasil Orleans Masters 2025: Apriyani/Fadia & Rachel/Meilysa Kompak Menang, Marwan/Aisyah Keok
Muhammad Nursina Rasyidin March 05, 2025 06:31 AM

TRIBUNNEWS.COM - Rekap hasil Orleans Masters 2025 hari pertama diwarnai torehan hasil manis dari utusan Indonesia, Rabu (5/3/2025).

Berlangsung di Paris, Prancis, Apriyani Rahayu/Siti Fadia yang melakoni laga comeback berhasil meraih kemenangan telak.

Torehan apik Apriyani/Fadia diikuti rekan senegaranya, Rachel Allessya/Meilysa Trias juga dengan kemenangan.

Rachel/Meilysa selaku juara bertahan berhasil mengamankan hasil manis dan mencoba peruntungan untuk kembali berebut podium utama.

Ganda putri Indonesia menyala lantaran sama-sama mengukir kemenangan di turnamen berlabel super 300 ini.

Ganda putri Indonesia, Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari menjuarai Orleans Masters 2024 yang berlangsung di Palais des Sports, Orleans, Prancis, Minggu (17/3/2024).
RACHEL/MEILYSA JUARA - Rachel Allessya Rose/Meilysa Trias Puspitasari menjuarai Orleans Masters 2024 yang berlangsung di Palais des Sports, Orleans, Prancis, Minggu (17/3/2024). (PBSI)

Sayangnya capaian dua pasangan tersebut tak diikuti oleh ganda campuran.

Marwan Faza/Aisyah Putri Pranata yang berjuang dari babak kualifikasi tak bisa meraih kemenangan.

Berduel hingga tiga gim melawan wakil Taiwan, Liu Khang Heng/Jheng Yu Chieh, utusan Indonesia kena comeback.

Ya, Marwan/Aisyah sempat berhasil unggul lebih dulu di set pertama dengan skor 21-15.

Tapi di gim kedua dan ketiga beda cerita.

Keduanya kalah dominasi dari utusan Taiwan hingga akhirnya kalah engan kor 18-21 dan 15-21.

Asa keduanya untuk tembus babak utama ambyar gegara hasil tersebut.

Kendati demikian, untungnya di nomor ganda putri masih bisa diandalkan Merah-Putih untuk melaju jauh.

Apriyani/Fadia memenangkan pertarungan melawan Sung Shuo Yun/Yu Chien Hui (Taiwan) dua gim langsung.

Bahkan kemenangan tersebut dibukukan dengan skor telak 21-11 dan 21-17.

Hasil tersebut jadi penanda comeback epic keduanya setelah absen partneran sejak rampungnya Olimpiade Paris 2024 bulan Juli lalu.

Torehan epic Apriyani/Fadia diikuti sang juara bertahan yang juga menang dua gim langsung.

Beda dengan Apriyani/Fadia yang menang mudah, Rachel/Meilysa harus bertarung sengit melawan Laksika Kanlaha/Phataimas Muenwong (Thailand).

Khususnya di gim kedua di mana deuce terjadi dan membuat kedua kubu harus jual beli serangan di poin kritis.

Beruntung kompatriot Apriyani sukses menang dengan skor 21-11 dan 23-21 di akhir pertandingan.

Ini sekaligus bukti revans dari keduanya yang sebelumnya kalah ketika bertemu di Thailand Masters 2025 lalu.

Menariknya lagi, hasil manis Rachel/Meilysa ini cukup mengesankan karena mengalahkan wakil unggulan di Orleans Masters 2025.

Rekap Hasil Orleans Masters 2025

- (XD): Marwan Faza/Aisyah Putri Pranata (Indonesia) vs Liu Kuang Heng/Jheng Yu Chieh (Taiwan), 21-15, 18-21, 15-21

- (WD): Apriyani Rahayu/Siti Fadia (Indonesia) vs Sung Shuo Yun/Yu Chien Hui (Taiwan), 21-11, 21-17

- (WD): Rachel Allessya/Meilysa Trias (Indonesia) vs Laksika Kanlaha/Phataimas Muenwong (Thailand), 21-11, 23-21

(Niken) 

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.