Jakarta (ANTARA) – Konsisten dukung perkembangan olahraga di Indonesia, Bank DKI mendukung tim nasional sepakbola mini yang berlaga di Asian Mini Football Nations Cup Sharjah 2025 yang berlangsung di Dubai, Uni Emirat Arab, pada 3 s/d 9 Maret 2025. Bentuk dukungan tersebut diwujudkan dalam bentuk pemberian sponsor dari Bank DKI kepada Federasi Sepakbola Mini Indonesia, demikian disampaikan Direktur Utama Bank DKI, Agus H. Widodo dalam keterangan tertulisnya di Jakarta.
Direktur Utama Bank DKI, Agus H. Widodo, juga menyampaikan rasa bangga atas prestasi terpilihnya dua pemain JakOne FC yang mewakili Bank DKI ke Tim Nasional Mini Football Indonesia. ”Pemanggilan dua pemain JakOne FC yang juga merupakan karyawan Bank DKI untuk mewakili Indonesia di kancah internasional, menjadi prestasi yang mencerminkan semangat kompetitif dan dedikasi yang tinggi dari karyawan Bank DKI,” ujar Agus. Hal ini merupakan rangkaian prestasi bagi JakOne FC Bank DKI, setelah sebelumnya berhasil meraih juara kedua pada FSMI Mini Football Tournament Series 2024 yang diselenggarakan pada Desember 2024.
Lebih lanjut Agus menyampaikan harapannya dengan mendukung Federasi Sepakbola Mini Indonesia, Bank DKI dapat membantu perkembangan olahraga sepakbola mini di Indonesia khususnya Jakarta. Terlebih, olahraga sepakbola mini semakin diminati oleh warga kota-kota besar di Indonesia, termasuk di Jakarta. Hal ini merupakan bagian dari upaya Bank DKI untuk dapat terus merangkul berbagai komunitas di Jakarta termasuk diantaranya komunitas olahraga. Dengan mendukung Timnas Sepakbola Mini kami berharap semakin dekat dengan warga pecinta sepakbola.