Laporan Wartawan Grid.ID, Christine Tesalonika
Grid.ID - Perayaan ulang tahun Betrand Peto Putra Onsu dirayakan secara terpisah imbas Ruben Onsu dan Sarwendah bercerai.
Pada malam sebelum tanggal 14 Maret, diketahui baru Ruben Onsu merayakan ulang tahun sang anak secara intimate. Dalam foto yang dibagikan, hanya ada Ruben dan Onyo bersama kue ulang tahun.
"Kalau sama ayah itu emang boys time," ujar Betrand Peto di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat pada Jumat (14/3/2025) malam.
Disebutkan oleh Onyo, perayaan dengan Ruben Onsu hanya sekedar makan malam biasa. Lalu, dilanjutkan dengan obrolan terkait harapan Onyo kedepannya.
"Kita kaya ngerayainnya nggak gimana-gimana karena cuma makan doang sebenarnya. Jadi jatuhnya sendiri kaya ngobrol-ngobrol biasa aja di umur 20 ini mau ngapain, ada kerjaan apa yang mau Onyo lakuin gitu," lanjut Onyo.
Meski demikian, Ruben Onsu tampak absen dalam pesta perayaan ulang tahun Betrand Peto di tanggal 14 Maret 2025 malam.
"Ada kerjaan sih, nggak apa-apa nggak dateng juga karena kan semalam udah ngerayain bareng ayah kan," ujar Betrand Peto.
Dikabarkan bahwa Ruben Onsu memberikan kado sebuah mobil mewah untuk Betrand Peto. Sementara itu, Sarwendah juga memberikan kado ulang tahun kepada Betrand Peto sebuah mobil listrik.
Memasuki usia 20 tahun, Sarwendah pun memberikan harapan untuk putranya tersebut. Ia berharap agar Onyo menjadi anak yang bertanggung jawab dan bisa menjadi terang untuk orang-orang di sekitarnya.
"Semoga menjadi anak yang jujur, tanggung jawab, dan bisa menjadi terang untuk sekitarnya," ungkap Sarwendah.