Berharap Tubuhnya Masih Kuat, Uut Permatasari Langitkan Doa Agar Hamil Lagi di Usia Kepala 4
Achmad Maudhody March 15, 2025 05:33 PM

BANJARMASINPOST.CO.ID - Punya dua anak lelaki nampaknya belum cukup bagi pedangdut senior, Uut Permatasari.

Meski kini usianya sudah tak muda lagi, wanita 41 tahun itu berharap bisa hamil lagi.

Ya, istri Kombes Tri Goffarudin Pulungan itu menginginkan dikaruniai seorang anak perempuan.

Keinginan itu tersirat dalam postingan instagram Uut, @uutpermatasari, Jumat (14/3/2025).

Melalui postingan tersebut, Uut melangitkan doa kepada Allah SWT.

"YA ALLAH kabulkanlah doa hambamu ini

Anugerahi kami seorang putri yang mungil & cantik

Berilah kekuatan pada tubuh hambamu yang lemah ini," tulis @uutpermatasari dikutip Sabtu (15/3/2025).

Postingan tersebut hanya mengunggah wajah ilustrasi anak perempuan dengan mata bulat yang menggunakan baju ungu lengkap dengan topi rajut.

Uut Permatasari memilih menutup kolom komentar pada postingan tersebut.

Diketahui, Uut Permatasari telah menikah dengan seorang anggota polisi, Kombes Tri Goffarudin Pulungan sejak 2015.

Selama 10 tahun menikah, Uut Permatasari dikaruniai dua anak laki-laki.

Uut melahirkan anak pertamanya pada 28 Juli 2016, anak tersebut diberi nama Rafif Athallah Pulungan.

Lalu Uut Permatasari melahirkan anak kedua di usia 40 tahun, pada 1 Agustus 2022.

Putra kedua Uut diberi nama Rafaizan Rakhan Athallah Pulungan.

Uut dan sang suami, Tri Goffarudin Pulungan memang berniat ingin memiliki tiga orang anak.

Rencana keduanya ia ingin memiliki anak berjenis kelamin perempuan.

"Insya Allah ketiga cewe ya," ujar Uut sambil tertawa, dikutip dari YouTube Trans TV Official pada 24 Agustus 2022 lalu.

"Kalau suami itu pengennya punya anak tiga, terus saya bilang kalau anaknya cowok lagi gimana tiga-tiganya, katanya gapapa kan jagoan semua."

"Kalau saya kan pengennya punya anak cewe, kalau ada anak cewe itu enak loh," tutup Uut.

Bersuami Perwira Polri, Momen Awal Kenalan Diungkit

Penyanyi dangdut senior, Uut Permatasari membagikan momen pertama diajak kenalan sang suami, Kombes Tri Goffarudin Pulungan.

Kehidupan Uut Permatasari menjadi istri anggota polisi menarik perhatian.

Terlebih setelah suami baru saja naik pangkat menjadi Komisaris Besar (Kombes) pada awal Januari 2025 lalu.

Kini Uut Permatasari mengungkapkan awal mula diajak kenalan Kombes Tri Pulungan.

Kala itu Uut Permatasari diundang Tri Pulungan yang masih menjabat sebagai reskrim intel untuk mengisi acara di Polda Bantem.

"2013 diundang, kebetulan ibu Kapolda-nya minta untuk Uut aja yang ngisi acara, kebetulan Mas Tri yang mengundang kontak ke manajer," jelas Uut Permatasari dalam podcast di YouTube Melaney Ricardo pada 21 Januari 2025 lalu.

Awalnya penyanyi lagu Sinden Panggung tersebut tak sadar jika Tri Pulungan adalah anggota polisi.

Pasalnya Tri Pulungan hanya mengawal menggunakan pakaian bebas.

"Itu mas Tri ada di pojok, saya gak tau kalo Reskrim Intel itu tidak memakai seragam tapi pakai baju bebas," terangnya.

Pada momen tersebut Uut Permatasari belum tahu jika Tri Pulungan sudah menyimpan rasa terhadapnya.

Namun kala dipaksa Dirjensus untuk diajak foto bersama Uut Permatasari, Tri Pulungan selalu menolak.

Bahkan delapan kali dipaksa untuk foto bersama Kombes Tri Pulungan kala itu tetap menolak.

Penolakan tersebut membuat Uut Permatasari kesal bukan kepalang.

"Setelah selesai saya bersama ibu dan bapak Kapolda foto bersama. Pak Dirjensus bilang gini 'ini Pulungan ayo foto. Mbak Uut ini kenalin dia masih single, dia sudah jadi Kapolsek lima kali'," ujar Uut memperagakan.

Ucapan tersebut tak membuat paham Uut Permatasari. Ia tak memikirkan mencari jodoh kala bekerja.

"Begitu saya foto rame, tahu nggak suami saya itu ditawarin foto sama saya, dia cuman (menyatukan tangan) gak mau. Delapan kali dia menolak, dipaksa pak Kapolda juga gak mau."

"Terus aku (batin) gini, itu siapa sih hitam manis gak mau foto sama aku. Aku kesel banget lo Kak Mel, kesel banget, yaudah gak papa sok banget itu orang," tegas Uut Permatasari.

Namun di balik penolakan, Tri Pulungan ternyata memiliki trik sendiri untuk mendekati seorang Uut Permatasari.

"Setelah selesai semua, sepi dong tinggal dia mengawal saya. Tau gak sih dia 'Mbak Uut terima kasih sudah datang di Bhayangkara dan Ibu Bapak Kapolda senang. Mbak Uut kalo boleh, karena sering nyanyi di Banten boleh nggak minta pin BB'."

"Aduh-aduh abang sampai segitu gak mau foto sama aku tapi minta pin BB sampe nomor HP," jelas Uut sambil tersenyum mengingat momen tersebut.

"Belum sampai rumah udah di (chat) BB, bilang terima kasih awalnya berlanjut. Sampai semua keluarga saya di-follow," tambahnya.

(Banjarmasinpost.co.id/Tribunnews.com)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.