Trump bekukan media VOA, 1.300 jurnalis dirumahkan
GH News March 18, 2025 01:06 AM
ANTARA - Presiden Donald Trump menandatangani perintah eksekutif pada Jumat (14/3) yang bertujuan untuk memangkas induk lembaga media yang didanai pemerintah AS, Voice of America, dan enam agensi federal lainnya, langkah terbaru dari pemerintahannya demi mengecilkan birokrasi. Akibatnya sebanyak 1.300 jurnalis, produser serta asisten diberikan cuti administratif, dan mulai Sabtu (15/3) karyawan VOA dilarang mengakses markas besar di Washington, DC. (REUTERS/Rijalul Vikry/Rizky Bagus Dhermawan/Gracia Simanjuntak)