Show Your Dream Kisah Para Bintang, Hapus Stigma dan Bangun Kesetaraan Kaum Difabel di Kota Tasikmalaya
GH News March 23, 2025 08:04 AM

TIMESINDONESIA, TASIKMALAYA – Sejak sore, Graha Asri di kawasan Komplek Mall Asia Plaza, Kota Tasikmalaya, telah ramai dipadati ratusan penyandang disabilitas dari berbagai Sekolah Luar Biasa (SLB). Mereka datang untuk mengikuti acara "Show Your Dream Kisah Para Bintang", sebuah ajang yang mengangkat potensi anak-anak difabel dalam berbagai bidang seni dan kreativitas.

Para peserta yang berjumlah tak kurang dari 700 siswa, yang berasal dari tujuh SLB di Kota Tasikmalaya, dijemput menggunakan kendaraan roda empat yang disediakan oleh berbagai komunitas otomotif. Kehadiran mereka disambut hangat oleh panitia dan masyarakat yang turut mendukung acara ini.

Acara ini merupakan hasil kolaborasi antara Komunitas Kejar Mimpi, Paguyuban Pegiat Disabilitas Tasikmalaya (PAPEDITAS), dan Biker Subuhan, dengan dukungan dari Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kota Tasikmalaya serta Forum Komunikasi Kendaraan Roda 4 Priangan Timur (FKR4 Priangan Timur).

Show-Your-Dream-Kisah-Para-Bintang-b.jpgWali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan didampingi Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Moh Faruk Rozi S.H, S.I.K., M.Si. saat memberikan apresiasi kepada salah satu siswa difabel di Graha Asri, Komplek Mall Asia Plaza, Kota Tasikmalaya, Sabtu (22/3/2025) (FOTO: Harniwan Obech/TIMES Indonesia)

Ketua pelaksana acara, Wildan Anugrah, mengungkapkan bahwa "Show Your Dream Kisah Para Bintang" adalah upaya untuk memberikan ruang bagi penyandang disabilitas agar mereka bisa menunjukkan bakat dan kemampuan mereka.

"Penyandang disabilitas harus diberikan peluang, penghargaan, dan kesempatan yang sama. Dengan keterbatasan fisik, bukan berarti mereka memiliki jiwa yang lemah. Justru kekuatan mental dan semangat mereka sering kali lebih besar dari mereka yang fisiknya sempurna," ujar Wildan. Sabtu (22/3/2025)

Lebih lanjut, Wildan menegaskan bahwa acara ini bertujuan untuk menghilangkan stigma negatif terhadap penyandang disabilitas dan membuktikan bahwa mereka memiliki kemampuan yang setara dengan masyarakat umum.

Salah satu peserta, Nadya, seorang siswi tunanetra dari SLB Yayasan Bahagia, merasa sangat bahagia bisa tampil di hadapan Wali Kota Tasikmalaya, Kapolres, dan warga Kota Tasikmalaya. Dengan percaya diri, ia membawakan lagu ciptaannya sendiri, hasil dari latihan vokal yang selama ini ia tekuni bersama pendampingnya.

"Sangat senang sekali bisa membawakan lagu karyaku sendiri di depan Pak Wali Kota dan Pak Kapolres, juga di hadapan warga Kota Tasikmalaya. Semoga karyaku ini dapat diterima dan aku bisa meraih impian menjadi seorang penyanyi terkenal," ungkap Nadya dengan penuh semangat.

Kegiatan ini mendapat banyak apresiasi dari berbagai pihak. H. Fauzi Fachhusssurur, salah satu pengurus Biker Subuhan Kota Tasikmalaya, dirinya menilai acara ini sangat positif dalam meningkatkan rasa percaya diri anak-anak difabel.

"Saya sangat mengapresiasi acara ini. Semoga bisa terus berlanjut agar rekan-rekan disabilitas semakin percaya diri dan mampu mencapai cita-cita mereka," ujarnya.

Show-Your-Dream-Kisah-Para-Bintang-c.jpgPara peserta dan panitia saat berfoto Bersama di di panggung Show Your Dream Kisah Para Bintang di Graha Asri, Komplek Mall Asia Plaza, Kota Tasikmalaya, Sabtu (22/3/2025) (FOTO: Harniwan Obech/TIMES Indonesia)

Apresiasi juga datang dari pegiat sosial di Paguyuban Pegiat Disabilitas Tasikmalaya (PAPEDITAS), seperti H. Tata Tajudin dan Aris Rahman dan Pipih Suparmi. Mereka berharap acara ini bisa menjadi langkah nyata dalam mewujudkan Kota Tasikmalaya sebagai kota inklusif.

Wali Kota Tasikmalaya, Viman Alfarizi Ramadhan, ST., MBA, yang turut hadir dalam acara ini, memberikan dukungan penuh terhadap inisiatif tersebut. Ia menilai kegiatan ini sangat inspiratif dan dapat meningkatkan rasa syukur dalam kehidupan masyarakat.

"Semoga ini bisa menjadi inspirasi bagi kita semua. Tadi kita telah mendengar lagu dari Ananda Nadya yang sangat merdu, meskipun ia memiliki keterbatasan. Ini adalah bukti bahwa semangat dan kerja keras bisa mengatasi segala hambatan," ungkapnya.

Selain Wali Kota, acara ini juga dihadiri oleh Kapolres Tasikmalaya Kota, Kepala Dinas Sosial Kota Tasikmalaya, Perwakilan Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya, serta ratusan pegiat dan pendamping disabilitas.

Acara "Show Your Dream Kisah Para Bintang" tidak hanya sekadar panggung hiburan, tetapi juga merupakan wujud nyata dari gerakan inklusivitas di Kota Tasikmalaya. Dengan adanya dukungan dari berbagai komunitas dan pemerintah daerah, diharapkan penyandang disabilitas semakin percaya diri dan mendapatkan kesempatan yang sama dalam berbagai bidang.

Dengan keberhasilan acara ini, harapan besar tersemat agar lebih banyak lagi kegiatan serupa yang bisa membuka jalan bagi penyandang disabilitas untuk meraih mimpi mereka.

"Semoga Kota Tasikmalaya pun semakin dekat dengan visinya sebagai kota yang ramah dan inklusif bagi semua warganya, tak terkecuali bagi kaum disabilitas," pungkas Pipih Suparmi yang menjadi Ketua Komunitas Persatuan Tunadaksa Tasikmalaya juga sebaai pengajar di salah satu SLB swasta di Kota Tasikmalaya.(*)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.