FUJIFILM Rilis GFX100RF, Kamera Lensa Fix Large Format Paling Ringan
Ida Bagus Artha Kusuma March 24, 2025 10:34 AM

nextrenc.om -Di tengah dinamika dunia fotografi digital yang terus berkembang, FUJIFILM Indonesia kembali mencuri perhatian dengan peluncuran kamera terbarunya, FUJIFILM GFX100RF.

Diresmikan pada 21 Maret 2025, kamera ini menjadi yang pertama dalam seri GFX yang menggunakan lensa fix (prime lens), sekaligus mengukuhkan dirinya sebagai kamera large format paling ringan sepanjang sejarah seri tersebut.

Dengan hadirnya GFX100RF, FUJIFILM tidak hanya mempertegas komitmennya dalam pengembangan teknologi pencitraan mutakhir, tetapi juga mengajak komunitas fotografer untuk merayakan kembali pengalaman memotret yang berakar dari tradisi klasik dan nilai estetika yang tinggi.

Fitur UnggulanFUJIFILM GFX100RF

FUJIFILM GFX100RF mengusung sensor gambar 102MP berformat besar (GFX 102MP CMOS II) yang dipadukan dengan prosesor X-Processor 5. .

Dengan bobot hanya 735 gram (termasuk baterai dan kartu memori), GFX100RF menjadi solusi baru bagi fotografer yang membutuhkan kamera berperforma tinggi dalam bentuk yang lebih ringan dan praktis.

Kamera ini dirancang untuk menunjang mobilitas, tanpa kompromi pada kualitas.

Menariknya, GFX100RF tidak hanya kuat dari sisi teknis, tetapi juga mengusung desain klasik yang terinspirasi dari sejarah panjang FUJIFILM dalam dunia kamera film.

Fitur Aspect Ratio Dial yang terletak di bagian atas bodi memungkinkan pengguna memilih hingga sembilan format rasio berbeda, termasuk 3:4 dan 17:6, memberikan kebebasan artistik lebih luas.

"Sebagai kamera digital lensa fix pertama dalam Seri GFX, kamera ini tidak hanya menghadirkan kualitas foto yang luar biasa dengan sensor beresolusi tinggi, tetapi juga tampil dengan desain klasik yang menawan," ujar Masato Yamamoto, Presiden Direktur FUJIFILM Indonesia, dalam peluncuran resminya.

Top plate berbahan aluminium yang diproses dengan presisi menciptakan tampilan premium yang menyatu dengan kokohnya genggaman kamera.

Tak hanya unggul di tampilan, GFX100RF juga dibekali teknologi autofokus berbasis kecerdasan buatan (AI), yang mampu mengenali dan melacak subjek dengan cepat dan akurat, bahkan dalam kondisi pencahayaan rendah.

Kamera ini dilengkapi dengan lensa fix 35mm F4 (ekuivalen dengan 28mm dalam format 35mm), yang dirancang khusus untuk memaksimalkan performa sensor large format.

Langkah FUJIFILM memperkenalkan GFX100RF sebagai kamera large format dengan lensa tetap merupakan keputusan strategis.

Di satu sisi, kamera ini menawarkan kemudahan dan portabilitas. Di sisi lain, ia tetap mempertahankan keunggulan utama seri GFX, yaitu kualitas gambar yang menakjubkan.

Dalam lanskap pasar kamera digital yang kompetitif, di mana mirrorless full-frame telah menjadi standar industri, hadirnya GFX100RF membawa alternatif baru bagi fotografer profesional yang mendambakan keunggulan format besar namun dalam bentuk yang lebih ringkas dan intuitif.

Kombinasi teknologi AI, desain analog, dan pendekatan user-friendly bisa menjadi formula sukses untuk menembus pasar yang lebih luas.

Bagi para fotografer profesional maupun penggemar fotografi, kehadiran GFX100RF membuka pintu menuju eksplorasi visual yang lebih luas dan ekspresif.

Harga serta detail pemesanan akan diumumkan pada April 2025, sementara informasi lebih lanjut dapat diakses melalui situs resmi FUJIFILM Indonesia.

Namun dari informasi yang kami terima, kamera ini akan dijual di harga 85 jutaan.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.