5 Rekomendasi Wisata di sekitar Jalan Tol Trans Sumatra yang Cocok Dikunjungi saat Libur Lebaran
Siti Nurjannah Wulandari April 04, 2025 12:34 PM

TRIBUNNEWS.COM – Berikut rekomendasi tempat wisata di sekitar Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS).

Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran selalu dimanfaatkan oleh masyarakat untuk mudik ke kampung halamannya.

Selain mudik dan bertemu dengan keluarga beserta sanak saudara, masyarakat juga menghabiskan waktu untuk berlibur ke tempat wisata.

Di Pulau Sumatra terdapat beberapa destinasi wisata yang bisa dikunjungi pada libur Lebaran kali ini.

Lantas, tempat wisata apa saja yang berada di sekitar Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) ?

Daftar Tempat Wisata

Mengutip dari Instagram @hutamakaryatollroad, berikut lima rekomendasi tempat wisata yang berada di sekitar Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS):

1. Taman Nasional Way Kambas, Lampung

Tempat ini menjadi destinasi wisata yang cocok untuk keluarga. 

Disini pengunjung dapat berinteraksi secara langsung dengan gajah dan menikmati pemandangan alam.

2. Pantai Air Manis, Padang (Sumatra Barat)

Tak hanya memiliki panorama pantai yang indah, Pantai Air Manis juga terkenal dengan legenda Malin Kundang.

Pemudik bisa merasakan indahnya pemandangan di pantai ini sambil berfoto dengan berbagai sudut pandang.

3. Danau Maninjau, Kabupaten Agam (Sumatra Barat)

Selain pantai, Sumatra Barat juga memiliki destinasi wisata yang tak kalah indah, yakni Danau Maninjau.

Pengunjung dapat merasakan sejuknya udara ketika berada di tempat ini. Wisatawan juga bisa sambil menikmati wahana air yang ada.

4. Bukit Sibea-bea, Kabupaten Toba Samosir (Sumatra Utara)

Bergeser sedikit menuju Provinsi Sumatra Utara, di mana terdapat destinasi wisata bernama Bukit Sibea-bea.

Di tempat ini pengunjung bisa melihat indahnya Danau Toba dari atas ketinggian. Wisatawan juga dapat menikmati syahdunya suasana di tempat ini dengan udara yang sejuk.

5. Museum Tsunami Aceh

Tak hanya wisata alamnya saja, di sekitar Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) juga terdapat wisata edukasi, yakni Museum Tsunami Aceh.

Pengunjung dapat belajar tentang peristiwa maha dahsyat yang terjadi pada Desember 2004 tersebut.

Di sini, wisatawan juga bisa mempelajari tanda-tanda bencana gempa bumi dan tsunami akan terjadi.

Itulah beberapa rekomendasi tempat wisata yang berada di sekitar Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS).

(David Adi)

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.