Bertempat di Jakarta, Huawei Device Indonesia beberapa waktu lalu meluncurkan HUAWEI Mate X6 di tanah air. Merupakan smartphone lipat, Huawei menyebutkan Mate X6 tidak hanya tampil gaya, melainkan juga tangguh dan bisa membantu pengguna melakukan aneka aktivitas dengan mumpuni. Pengguna bisa tampil gaya dan beraktivitas di beragam lokasi tanpa khawatir. Hadir dengan berbagai fitur, HUAWEI Mate X6 misalnya diklaim tahan jatuh dan mempunyai sistem kamera belakang yang mampu menghasilkan gambar yang baik.
“Tujuan kami sederhana: untuk mengembangkan produk hebat yang memberikan pengalaman yang menghangatkan hati bagi konsumen global,” ujar Huiler Fan (CEO Huawei Device Indonesia) sambil menambahkan bahwa Huawei tidak sekadar menghadirkan produk-produk inovatif melainkan juga yang gaya dan indah. “Kami sangat senang hari ini dapat menghadirkan inovasi kami: smartphone yang dapat dilipat ke pasar Indonesia. Mari kita ungkap sang klasik. Hadirin sekalian, selamat datang HUAWEI Mate X6.”
Huawei menyebutkan bahwa Mate X6 merupakan smartphone lipat pertamanya yang hadir secara resmi di Indonesia. Sebelum HUAWEI Mate X6, vendor asal Cina ini sudah menawarkan sejumlah smarpthone lipat. Namun, para smartphone lipat tersebut tidak tersedia di setiap negara di dunia.
HUAWEI Mate X6 adalah smartphone lipat yang dilipat atau dibuka secara horizontal untuk mengubah “form factor” -nya. Layar utama (dalam) memiliki ukuran diagonal 7,93 inci dengan resolusi 2.440 x 2.240 piksel, refresh rate hingga 120 Hz, dan kedalaman warna 1,07 miliar. Sementara layar kedua (luar), memiliki ukuran diagonal 6,45 inci dengan resolusi 2.440 x 1.080 piksel, refresh rate hingga 120 Hz, dan kedalaman warna 1,07 miliar. Kedua layar ini disebut dengan HUAWEI X-True Display dan memakai panel OLED.
Terdapat sejumlah fitur HUAWEI Mate X6 yang dikedepankan. Fitur-fitur tersebut dikelompokkan ke dalam empat area, yakni desain, performa, fotografi, dan pengalaman pengguna.
Desain
Pada desain, dua di antara berbagai fitur HUAWEI Mate X6 yang dikedepankan adalah gaya serta ketebalan yang tipis. Huawei menjelaskan bahwa Mate X6 memiliki desain lini kamera belakang beserta area sekelilingnya yang futuristik dan disebut dengan Space-Age Orbit. Ditambah dengan balutan kulit vegan eksklusif pada sisi belakang bodinya, sisi bodi tempat para kamera belakang berada, Huawei pun menyebutkan Mate X6 tampil gaya. HUAWEI Mate X6 sendiri datang dengan dua pilihan warna, yakni Nebula Red dan Black.
Sementara dimensinya, HUAWEI Mate X6 memiliki dimensi 156,6 x 144,04 x 4,6 mm saat terbuka (tidak terlipat) dan 156,6 x 73,78 x 9,9 mm saat tertutup (terlipat). Ketebalan HUAWEI Mate X6 yang 4,6 mm saat terbuka serta 9,9 mm saat tertutup ini lebih tipis dari sejumlah smartphone lipat lain yang lebih dari 5 mm dan 10 mm.
Performa
Pada performa, Huawei antara lain mengedepankan daya tahan yang baik dan sistem pendingin yang efisien. Daya tahan yang baik merujuk pada HUAWEI Mate X6 yang tangguh terhadap benturan dan tekanan. Huawei mengatakan Mate X6 menggunakan Kunlun Glass Generasi ke-2 pada layar kedua, serat karbon khusus untuk pelat layar utama, aluminium kelas penerbangan untuk rangka tengah, engsel presisi tingkat lanjut, serta memiliki IP rating berupa IPX8.
Kunlun Glass Generasi ke-2 diklaim lebih tahan jatuh hingga 25 kali dibandingkan kaca biasa. Serat karbon khusus yang dipakai diklaim lebih kaku hingga 65% dibandingkan serat karbon biasa sehingga lebih tahan terhadap tekanan. Aluminium kelas penerbangan diklaim lebih kuat hingga 37% dibandingkan aluminium seri 6 biasa sehingga lebih tahan benturan.
Engsel presisi tingkat lanjut diklaim menggunakan baja berkekuatan sangat tinggi sehingga bisa dibuka dan ditutup berulang kali tanpa masalah. IPX8 maksudnya smartphone ini bisa direndam dalam air hingga kedalaman 2 m dan hingga selama 30 menit. Dengan kata lain, IPX8 merujuk pada tahan air.
Adapun sistem pendingin yang efisien lebih kepada sistem pendingin yang diklaim bisa membuat suhu bagian luar HUAWEI Mate X6 tetap terjaga, meskipun saat smartphone ini dibebani dengan beban kerja yang berat dalam waktu yang tidak sebentar. HUAWEI Mate X6 menggunakan sistem pendigin yang terdistribusi yang memisahkan sumber panas. Selain itu, sistem pendingin ini juga memanfaatkan grafena yang mampu menghantar panas dengan sangat baik plus menggunakan vapor chamber yang efektif menyebarkan panas.
Dibandingkan kebanyakan smartphone lipat, Huawei mengeklaim Mate X6 tidak memiliki area yang terasa jauh lebih panas dari area lain oleh pengguna. Secara keseluruhan, suhu bagian luar HUAWEI Mate X6 diklaim pula lebih rendah dari kebanyakan smartphone lipat tersebut.
Fotografi
Pada fotografi, Huawei paling mengedepankan sistem kamera belakang. HUAWEI Mate X6 memiliki empat kamera belakang, yakni kamera utama 50 MP yang disebut juga dengan kamera Ultra Aperture, kamera ultralebar 40 MP, kamera telefoto makro 48 MP (optical zoom sekitar empat kali), dan kamera Ultra Chroma. Dari keempatnya, dua yang tidak lazim ditemukan pada sejumlah smartphone kelas atas adalah kamera utama yang disebut kamera Ultra Aperture dan kamera Ultra Chroma. Sementara sisanya, bisa dibilang lazim.
Kamera utama yang disebut kamera Ultra Aperture adalah kamera utama yang mendukung pengaturan aperture fisik alias pengubahan aperture fisik. Dengan kata lain, bukaan pada lensa kamera utama ini bisa diatur besarnya secara fisik, bukan disimulasikan dengan peranti lunak. Huawei mengeklaim kamera utama Mate X6 memiliki sepuluh nilai aperture fisik yang bisa dipilih. Itu pula yang sewajarnya membuatnya dinamakan dengan kamera Ultra Aperture.
Kamera Ultra Chroma adalah kamera yang ditujukan untuk menangkap dan menghasilkan warna yang akurat. Kamera Ultra Chroma disebutkan menggunakan 1.500.000 kanal spektral dan XD Fusion untuk secara cerdas mengidentifikasi dan menyesuaikan setiap detail warna gambar yang diambil. Kamera Ultra Chroma bekerja bersama kamera-kamera belakang lain.
Jadi; saat pengguna menggunakan kamera utama, kamera ultralebar, maupun kamera telefoto makro pada HUAWEI Mate X6; kamera Ultra Chroma turut mengambil gambar untuk mendapatkan data warna. Data dari kamera utama, kamera ultralebar, maupun kamera telefoto makro itu kemudian digabung dengan data dari kamera Ultra Chroma. Tujuannya adalah untuk mendapatkan gambar final yang baik dengan warna yang lebih akurat dibandingkan metode konvensional.
Pengalaman Pengguna
Pada pengalaman pengguna, dua dari berbagai fitur HUAWEI Mate X6 yang dikedepankan adalah Adaptive UI Engine dan Live-Multitask. Adaptive UI Engine merujuk pada antarmuka pengguna yang adaptif, dalam artian antarmuka pengguna yang tampil adalah yang optimal untuk masing-masing layar. Saat pengguna menggunakan layar utama, antarmuka pengguna yang tampil adalah yang optimal untuk layar itu. Begitu pula saat pengguna memakai layar kedua, antarmuka yang tampil adalah yang optimal untuk layar tersebut.
Adapun Live-Multitask adalah fitur yang membolehkan pengguna menjalankan tiga aplikasi secara sekaligus pada layar utama, serta berpindah antara satu aplikasi dan aplikasi lainnya dengan menggeser layar. Live-Multitask sewajarnya bisa memudahkan pengguna melakukan multitasking yang antara lain bisa meningkatkan produktivitas. Selain untuk multitasking, layar utama yang luas ini pun tentunya mumpuni digunakan untuk hiburan.
Ketersediaan
Menggunakan SoC HiSilicon Kirin 9010, memori utama 12 GB, media simpan 512 GB, kamera depan pada layar utama 8 MP dan kamera depan pada layar kedua 8 MP, baterai 5.110 mAh dengan pengecasan cepat 66 W, sistem operasi EMUI 15.0, serta dilengkapi sejumlah fasilitas AI (artificial intelligence); HUAWEI Mate X6 ditawarkan dengan harga Rp29.999.000. Namun, pada masa perkenalan, HUAWEI Mate X6 dibanderol Rp24.999.000. Masa perkenalan ini telah berlangsung dan akan berakhir pada 13 April 2025.
Selain harga perkenalan, pada periode perkenalan yang dimaksud, para pembeli berkesempatan untuk mendapatkan cashback perbankan hingga Rp5 juta serta mendapatkan hadiah senilai Rp20 juta yang mencakup HUAWEI WATCH GT 5, garansi kerusakan layar sebanyak satu kali dan ekstra garansi perangkat selama 1 tahun, gratis dua kali penggantian pelindung layar, plus Rotating Stand PU Case 66W SuperCharger.
HUAWEI Mate X6 bisa dibeli secara daring di HUAWEI STORE, Shopee, TikTok Shop, Tokopedia, Blibli, Lazada, Eraspace, dan DatascripMall.ID. Smartphone lipat ini juga bisa dibeli secara luring antara lain di HUAWEI Authorized Experience Store, Erafone, Urban Republic, dan Blibli Store.