Nangis Sesenggukan, Ziva Magnolya Bagikan Potret Mata Bengkak Usai Nonton Drama Korea Ini
Christine Tesalonika April 10, 2025 11:34 AM

Laporan Wartawan Grid.ID, Christine Tesalonika

Grid.ID - Ziva Magnolya secara mendadak membagikan potret dirinya dengan mata bengkak di akun Instagram pribadinya. Rupanya, Ziva menjadi salah satu korban drama Korea terbaru berjudul, When Life Gives You Tangerines.

Dalam unggahan terbarunya, penyanyi jebolan Indonesian Idol itu membagikan beberapa foto dan video yang memperlihatkan dirinya sedang menangis. Ia sedang menonton drama yang dibintangi IU dan Park Bo Gum tersebut.

"Kompilasi menangis menonton When Life Gives You Tangerines," tulis Ziva Magnolya di akun Instagram pribadinya yang dikutip pada Kamis (10/4/2025).

Tak lama setelah Ziva mengunggah potretnya itu, banyak netizen pun langsung membanjiri kolom komentar unggahan tersebut. Banyak juga yang ikut menangis seperti Ziva usai menonton drama terbaru itu.

Bukan hanya netizen, banyak juga rekan artis yang turut memberikan komentar. Ya, salah satunya adalah penyanyi senior, Rossa.

Melihat Ziva nangis sesegukan, Rossa mengaku ragu dan takut untuk menyaksikan drama itu. Ya, Rossa takut menangis jika menonton drama dengan genre keluarga tersebut.

"Fix aku nggak nonton," tulis Rossa.

Bak tak ingin menangis sendirian, Ziva pun mengajak Rossa untuk menonton drama When Life Gives You Tangerines.

"Ayo nonton, Teh," ajak Ziva.

Sementara itu, When Life Gives You Tangerines sendiri merupakan drama yang dinanti-nanti para pecinta drakor. Pasalnya drama ini dibintangi oleh sederet artis terkenal seperti IU, Park Bo Gum, Moon So Ri hingga Park Hae Joon.

Drama garapan Sutradara Kim Won Suk ini memiliki total 16 episode. Drakor yang dibintangi penyanyi IU ini sudah bisa disaksikan di Netflix sejak (07/03/2025).

Cerita When Life Gives You Tangerines mengikuti perjalanan Ae-sun, “pemberontak yang luar biasa,” dan Gwan-sik, yang dikenal sebagai “besi yang tak kenal lelah,” melalui empat musim yang berwarna-warni di Pulau Jeju.

Dilansir Tribunnews.com, drama ini berlatarkan Pulau Jeju tahun 1960-an. Drama ini akan menyoroti kisah Ae-sun, putri seorang haenyeo (penyelam wanita), dan Gwan-sik, putra seorang pedagang ikan.

Ae-sun, meskipun lembut seperti tahu sutra di dalam, berusaha keras untuk tampak acuh tak acuh dan pendiam. Sementara Gwan-sik, lembut di luar, memiliki tekad yang kuat di dalam hatinya.

Gwan-sik-lah yang membesakan Ae-sun, baik secara fisik maupun emosional. Selama sepuluh tahun, ia diam-diam mengambil ikan dari rumahnya sendiri untuk memberinya makan.

Lewat drakor Netflix terbaru ini, ia kembali menghadirkan kisah-kisah yang sangat manusiawi, dipenuhi dengan karakter-karakter yang unik dan autentik. Serial ini tidak hanya menjanjikan humor dan momen yang menyentuh, tetapi juga emosi yang mendalam dan kesan yang tak terlupakan.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.