Tak Banyak yang Tau, Titiek Puspa Ternyata Pernah Jadi Mak Comblang 2 Artis Besar Ini
Okki Margaretha April 10, 2025 11:34 PM

Grid.ID – Penyanyi legendaris Titiek Puspa meninggal dunia, Kamis (10/4/2025) di rumah sakit Medistra, Jakarta. Titiek Puspa berpulang, usai dilarikan ke rumah sakit karena tak sadarkan diri ketika selesai menuntaskan 3 episode syuting tayangan Lapor Pak pada 26 Maret 2025 lalu.

Sebelum meninggal dunia, Titiek Puspa sempat menjalani operasi karena diketahui ada pendarahan otak di sisi kiri. Setelah menjalani serangkaian operasi, Titiek Puspa mendapatkan perawatan intensif, sampai keluarga dan dokter tak mengizinkan siapapun untuk menjenguk pelantun lagu ‘Apanya Dong’ itu.

Titiek Puspa meninggal dunia dalam usia 87 tahun, tak hanya meninggalkan keluarga, namun juga penggemarnya di seluruh Indonesia. Sebagai musisi lintas generasi, sudah tak terhitung lagi berapa karya lagu dan film yang sudah ditelurkan oleh Titiek Puspa.

Jika seluruh karya Titiek Puspa rapi tercatat, bahkan disebutkan di berbagai macam media, tapi sepertinya masih banyak cerita yang belum terpublikasikan. Salah satunya adalah peran Titiek Puspa sebagai ‘mak comblang’ bagi dua artis besar yang namanya tak kalah melegenda.

Kisah itu disampaikan oleh salah satu putra dari sang aktor mendiang Ray Sahetapy dan penyanyi Dewi Yull. Rupanya, ada campur tangan Titiek Puspa dalam pertemuan mereka berdua 46 tahun silam. Cerita itu dibagikan oleh Surya Sahetapy, saat ia juga mengucapkan duka cita.

“Inna lillahi wa inna ilayhi raji’un.”

“Selamat jalan Eyang! Kakak-kakak, adik dan saya berada di dunia ini berkat Eyang yang telah mempertemukan Alm. Ayah Ray Sahetapy dan Ibu Dewi Yull pada tahun 1979,” tulis Surya seperti dikutip oleh Grid.ID.

Tak hanya soal romansa antara Dewi Yull dan Ray Sahetapy, Surya juga menyebut kalau eyang Titiek Puspa juga memiliki banyak cerita soal kakak sulung Surya, almarhumah Gisca Putri, yang meninggal dunia 15 tahun yang lalu. Cerita soal Gisca yang disampaikan kepada Surya, tentu menjadi cerita indah tersendir.

“Sebuah kehormatan sempat mengobrol mengenai almh. Kak Gisca di Jagakarsa beberapa waktu yang lalu. Al Fatihah,” tulis Surya.

Titiek Puspa Terlihat Sehat Sebelum Ambruk

Titiek Puspa disebut tetap menjalankan aktifitasnya seperti biasa, sebelum ambruk dan dilarian ke rumah sakit. Oleh putrinya, Petty Tunjungsari, sang ibu disebut sempat menjadi pengisi acara untu santunan anak yatim bersama label tempat Titie Puspa bernaung, Musica Studios.

“Kami enggak mengerti kenapa terjadi pendarahan karena tanggal 24 Maret, dua hari sebelumnya itu sehat, sehat sekali, ibu Titiek berumpul dengan 300 yatim piatu di acara Musica Berbagi,” kata Petty.

“Ceria, senang bersama ana yatim,” tambahnya.

Bahkan, ujar Petty, di sana ibunya sempat menyanggupi permintaan wawancara dan tak ada keanehan yang terjadi selama proses wawancara berlangsung. Titiek Puspa tampak mudah menjawab semua pertanyaan.

“Lalu ada wawancara, ibu Titiek tidak ada pelo sama sekali, bahasanya lancar,” kata Petty.

“Tanggal 25 (Maret) istirahat, tanggal 26 (Maret) syuting Lapor Pak, terjadi seperti itu (pingsan) kami tidak tau kenapa,” kata Petty.

Saat Titiek Puspa jatuh pingsan, Petty memang tak berada di sana. Ia menyebutan kalau ibunya itu didampingi oleh dua asisten. Petty hanya berharap, saat itu ibunya tak lupa meminum obat yang dianjuran oleh dokter.

“Saya sih mengharapkan beliau tida skip obat hipertensi ya.”

“Saya enggak tau karena waktu itu yang tugas ngantar itu ada 2 asisten.”

“Dibawa ke UGD Medistra, diadakan tindakan, dan ternyata ada pendarahan. Lalu hari pertama, kedua, ketiga pasca operasi berjalan baik dan termasuk sukses,” kata Petty.

Sayangnya, setelah beberapa hari mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit, Titiek Puspa meninggal dunia hari ini. Jenazah Titiek Puspa sudah disemayamkan di rumah duka Wisma Puspa, Pancoran. Rencananya, jenazah akan dimakamka di TPU Tanah Kusir selepas salat Jumat.

© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.