Liga Konferensi Eropa: Noni Madueke Brace, Chelsea Hajar Legia Warsaw
kumparanBOLA April 11, 2025 09:21 AM
Chelsea mengalahkan Legia Warsaw dalam laga perempat final leg pertama Liga Konferensi Eropa 2024/25 di Stadion Wojska Polskiego, Warsaw, Polandia, pada Kamis (10/4). The Blues mencetak 3 gol tanpa balas. Laga leg kedua akan berlangsung di Stamford Bridge, London, Inggris, pada 18 April pukul 02:00 WIB.
Chelsea sebenarnya mendominasi pertandingan ini. Akan tetapi, serangan-serangan yang klub London Barat itu lancarkan di babak pertama tidak ada yang berbuah gol.
Gol pertama baru hadir di menit 49. Tyrique George menggetarkan jala Legia usai menyambar bola muntah hasil tepisan Kacper Tobiasz di mulut gawang.
Duel Reece James dengan Ryoya Morishita saat laga Legia Warsaw vs Chelsea dalam perempat final leg pertama Liga Konferensi Eropa 2024/25 di Stadion Wojska Polskiego, Warsaw, Polandia, pada Kamis (10/4). Foto: Action Images via Reuters/Andrew Boyers
zoom-in-whitePerbesar
Duel Reece James dengan Ryoya Morishita saat laga Legia Warsaw vs Chelsea dalam perempat final leg pertama Liga Konferensi Eropa 2024/25 di Stadion Wojska Polskiego, Warsaw, Polandia, pada Kamis (10/4). Foto: Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Noni Madueke menggandakan keunggulan Chelsea di menit 57. Sepakan datarnya di kotak penalti sukses memaksa Tobiasz memungut bola untuk kali kedua dari gawang Legia.
Madueke kembali menunjukkan ketajamannya di menit 74. Menerima umpan silang di kotak penalti, ia membuat keunggulan Chelsea bertambah. Skor 0-3 bertahan sampai bubar.
Sepanjang laga ini, Legia hanya melepas total 8 tembakan (1 akurat). Sementara, Chelsea yang memegang lebih dari 70 persen penguasaan bola mampu membuat 24 tembakan (10 akurat).
© Copyright @2025 LIDEA. All Rights Reserved.